Suzuki Intruder 150 Ternyata Sudah Bisa Dipesan

by  in  Berita & Merek Motor & Nasional
Suzuki Intruder 150 Ternyata Sudah Bisa Dipesan
0  komentar

AutonetMagz.com – Mungkin beberapa dari kalian sudah tak asing dengan sosok nyentrik dari Suzuki Intruder 150, karena di awal kemunculannya di India pada penghujung tahun 2017 silam kami sempat membahas sang kuda besi. Lalu, fakta paling menarik yang muncul dari Suzuki Intruder 150 adalah bahwa motor ini sudah mejeng di Jakarta Fair, sekaligus sudah bisa dipesan.

Fakta tersebut tentunya cukup menarik, dan sebuah langkah yang cukup berani tentunya bagi pihak Suzuki Indomobil Sales (SIS). Mengapa? Ya karena motor ini adalah motor produksi India, dimana konsumen di Indonesia biasanya punya respon yang agaknya kurang positif untuk motor produksi ataumun desain ala India. Hal ini terjadi pada Yamaha Byson FI, Kawasaki Bajaj Pulsar, dan TVS Apache RTR. Nah, kita kesampingkan dahulu perkara asal motor ini,kita bahas beberapa spesifikasi teknis dari motor ini. Motor yang mengambil rupa sebuah motor cruiser ini dibangun dengan mesin yang dipinjam dari Suzuki Gixxer. Suzuki Intruder 150 ini resmi diluncurkan 7 November 2017 silam di India, dan dijual di Negeri Bollywood tersebut dengan banderol 20 jutaan lebih sedikit.

Motor ini sendiri menggunakan basis mesin 154,9 cc dengan  tenaga puncak 14 hp pada 8.000 rpm dan torsi puncak 14 Nm pada 6.000 rpm. Menariknya, mesin yang digunakan oleh Suzuki Intruder 150 ini masih menggunakan pengabut bahan bakar karburator, sebuah hal yang sangat jarang ditemui di jaman now. Nampaknya Suzuki India ingin membuat mesin dari motor ini simpel dan mudah diperbaiki jika bermasalah serta mudah dioprek, mirip dengan kasus Kawasaki W175 di tanah air. Namun meskipun basis mesin yang digunakan sama, pada kenyataannya banyak komponen yang berbeda pada motor ini dibandingkan dengan Suzuki Gixxer. Mulai dari rasio gigi yang berbeda, intake dan air box yang lebih besar, serta knalpot yang berbeda walaupun sekilas modelnya sejenis.

Nah, bagi kalian yang berminat, kalian bisa mengunjungi Jakarta Fair 2018, dan cobalah untuk bertanya terkait pemesanan dari motor ini. Mengapa? Karena ternyata tenaga penjual disana menyebutkan bahwa motor ini bisa dipesan, namun tanpa tanda jadi berbentuk Rupiah. Sang pemesan hanya perlu meninggalkan nomor telepon saja, sehingga pihak Suzuki bisa menghubungi anda jika motor ini sudah siap dilepas ke pasar Indonesia. Aneh? Atau Unik? Ya mungkin keduanya, karena sejatinya kami agak pesimis motor ini akan dipasarkan di Indonesia, walaupun peluang tersebut tak tertutup jika memang pihak SIS menghendakinya. Yang jelas, motor ini akan punya pangsa pasar yang unik jikalau nantinya dimasukkan ke Indonesia.

Selain Suzuki Intruder 150, pihak Suzuki ternyata juga membawa skutik bertema retro mereka yaitu Suzuki Access 125. Jadi, kalau menurut kalian, apakah SIS punya kans besar untuk memasukkan resmi kedua motor ini? yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar.

Read Prev:
Read Next: