Subaru Viziz Tourer, Crossover Wagon Modern

Subaru Viziz Tourer, Crossover Wagon Modern
0  komentar

AutonetMagz.com – Sejatinya mobil wagon memang diperuntukan sebagai mobil keluarga, dengan pengendalian khas sedan namun kepraktisan layaknya sebuah SUV yang menjadi nilai jualnya. Sayang mobil jenis ini kurang laku di Indonesia, padahal dalam jajaran mobil klasik maupun retro, harganya menjulang sekali lho..

Subaru Viziz Tourer pun seakan ingin membuat konsumennya tersihir dengan pesonanya, tidak melulu sebuah wagon harus membosankan kok. Subaru tetaplah Subaru, masih mengandalkan penggerak AWD dan layout crossover sejati.

Soal dimensi, sayangnya ia hanya sanggup mengangkut 4 orang dewasa, seharusnya dengan bodi yang besar, setidaknya akomodasi untuk 5 orang dapat diusungnya. Namun, siapa yang tidak setuju bahwa garis bodinya cukup positif dilihat? Berpadu dengan grill, fender, buritan dan citra keseluruhan yang agresif, kami sih merasa ini te-o-pe banget.

Perihal teknologi, mobil ini menggunakan driver assist bernama EyeSight driver system yang bekerja dengan menggunakan radar dan navigasi berbasis GPS. Tidak ada yang namanya kecelakaan jika Anda menaiki mobil ini, masa iya sih? Kalau tabrak belakang atau samping bagaimana? Ya tetap saja pengemudi wajib hukumnya untuk berhati – hati.

Tidak ada detail lebih lanjut dari mobil yang tampil di Geneva ini, semoga saja bisa cepat masuk jalur produksi, ya setidaknya di tahun 2020 dan mungkin bisa menjadi next generation Levorg, itu tuh wagon berbasis Impreza dari Subaru. Oh ya lupa, Subaru kan sudah tidak dijual disini, untuk apa berharap banyak ya…?

Read Prev:
Read Next: