Subaru Impreza Sport Hybrid Jadi Model Hybrid Kedua Setelah Subaru XV Crosstrek

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Subaru Impreza Sport Hybrid Jadi Model Hybrid Kedua Setelah Subaru XV Crosstrek
0  komentar
Subaru-Impreza-Sport-hybrid-2015

AutonetMagz.com – Subaru sudah merilis resmi model hybrid kedua mereka yang fun to drive setelah XV Crosstrek hybrid. Menggunakan wujud Impreza hatchback, Subaru Impreza Sport Hybrid akan segera dijual pada 10 Juli mendatang. Penampilan Impreza Sport Hybrid dibedakan via air dam bawah yang menyatu dengan housing foglamp kanan-kiri, beserta bezel foglamp sebagai penghias.

subaru-impreza-sport-hybrid-rear

Lampu belakang LED-nya kini menggunakan mika bening dengan aksen merah, mengingatkan kami akan lampu belakang Toyota Fortuner yang sekarang dan Toyota Altezza. Pelek 17 incinya kini berwarna hitam dan dibungkus ban yang lebih tebal, tadinya 205/50 kini jadi 215/50. Ada lis silver di bagian bawah bumper depan-belakang serta side skirt sebagai sentuhan final di luar.

Interior Impreza Sport Hybrid diberi aksen warna biru di beberapa bagian yang terkesan kalem dan sejuk, bahkan tidak norak sama sekali saat disandingkan dengan highlight gloss black dan silver yang dimilikinya. Di varian S, ada kelengkapan ekstra berupa jok elektrik yang dibungkus bahan Ultrasuede two tone.

subaru-impreza-sport-hybrid-interior

Bagian mesin bensinnya masih sama dengan Impreza biasa, 2.000 cc boxer 4 silinder tapi kali ini dipadu dengan baterai dan motor listrik. Mengandalkan transmisi CVT Lineartronic untuk menyalurkan tenaga dan torsinya ke keempat rodanya, Impreza Sport Hybrid bisa meraih angka efisiensi 20,8 km/liter menurut standar tes JC08 Jepang. Impresif? Lumayan, tapi sepertinya masih bisa lebih baik lagi.

drivetrain-subaru-impreza-sport-hybrid

Subaru juga tidak mengungkapkan angka performa Impreza Sport Hybrid, tapi untuk menebak-nebaknya tidak susah, lihat saja spek XV Crosstrek hybrid. Tenaga XV hybrid adalah 160 hp lalu torsinya berubah jadi 220,9 Nm, dan itu amat sangat kecil untuk model hybrid yang sudah dibantu motor listrik. Jika XV hybrid saja segini, paling angka performa Impreza tak jauh-jauh amat. Jika dibandingkan dengan Honda Grace misalnya, Subaru terasa kurang canggih dan total dalam membuat mobil hybrid.

Subaru-Impreza-Hybrid

Harga jual Impreza Sport Hybrid di Jepang untuk varian standar adalah 2.505.600 Yen (269,6 juta Rupiah) dan varian S harganya 2.635.200 Yen (283,5 juta Rupiah). Subaru belum menyatakan rencana mereka untuk menjual model ini ke negara lain di luar Jepang. Tak masalah, selama pajak mobil hybrid di Indonesia juga masih aneh bin ajaib, kami rasa kemungkinan kecil mobil-mobil hybrid bisa gampang dijual di sini.

Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: