AutonetMagz.com – Dijaman serba canggih ini, anda bisa membeli produk – produk yang anda inginkan hanya via smartphone, bahkan motor pun sudah menerapkan hal macam tersebut. Namun untuk urusan mobil memang kita tak serta merta bisa membeli tanpa melihat unitnya terlebih dahulu, seeing is believing right? Dan disinilah peran showroom dibangun. Dan kini, Pabrikan sportcar asal , Lamborghini baru saja membuka showroom baru, namun bukan sekedar showroom biasa, karena showroom baru mereka dinobatkan sebagai showroom Lamborghini terbesar di dunia.
Jika anda kami suruh menebak, kira – kira dimana ya showroom Lamborghini terbesar ini? Di Italia kah? Bukan ternyata, apakah di Amerika? Bukan juga. Showroom Lamborghini terbesar di dunia berdiri di timur tengah, lebih tepatnya di negara tempat tinggal orang – orang kaya, Dubai, tuh ada di foto cover artikel. Sebenarnya tak mengejutkan jika showroom Lamborghini terbesar ada di Dubai, toh negara tersebut memiliki banyak spot dan bangunan yang menarik mata dunia seperti The World Islands dan The Palm Jumeirah, serta Burj Khalifa.
Kembali ke Lamborghini, showroom terbesar mereka ini beroperasi di bawah Dubai Automobili Lamborghini, yang mana beberapa waktu ke depan, showroom ini akan diposisikan sebagai jaringan diler internasional Lamborghini. Hal tersebut terkait juga dengan peluncuran SUV milik Lamborghini yaitu Lamborghini Urus yang diharapkan akan menambah volume penjualan di 2018 nanti.
Showroom Lamborghini ini berdiri di atas tanah dengan lebar 1.800 meter persegi yang bangunannya memiliki tiga tingkat lantai. Dan di dalam showroom ini, terdapat area khusus yang disediakan untuk anda yang ingin membeli merchandise keluaran Lamborghini, jadi jika anda sekedar main – main kesana, anda masih bisa memiliki tujuan untuk berbelanja merchandise, walau anda keluar dari showroom tanpa membeli Lamborghini Huracan atau Lamborghini Aventador.
Stefano Domenicali, CEO dan chairman Automobili Lamborghini mengungkapkan bahwa timur tengah adalah pasar yang kuat untuk merk Lamborghini, seperti dikutip dari Paultan.org. Dan tentu dengan perputaran uang dan juga tebalnya kantong para pesohor disana, Lamborghini sudah memilih tempat yg tepat untuk berinvestasi.
Jadi jika anda sedang merencanakan berlibur ke timur tengah, khususnya Dubai, mungkin anda bisa menyempatkan mampir ke showroon yang terletak di Sheik Zayed Road, exit 41, Dubai. Apakah anda ingin kesana? Sampaikan di kolom komentar ya.
Read Next: Revive the Godzilla : Suku Cadang Ori Nissan Skyline GT-R Dibuat Lagi!