Sambut Musim Liburan, Maserati Hentikan Proses Produksi

by  in  Berita & International & Maserati
Sambut Musim Liburan, Maserati Hentikan Proses Produksi
0  komentar

AutonetMagz.com – Mendekati penghujung tahun, tentunya kita sudah dihadapkan pada beberapa agenda libur, termasuk libur Natal dan Libur Akhir Tahun. Berbeda dengan Indonesia yang tak terlalu banyak menghabiskan jatah libur di penghujung tahun, di luar negeri, momen ini adalah momen yang paling dinantikan untuk menghabiskan waktu dengan libur panjang.

Lalu, jika libur panjang menghampiri masyarakat secara umum, bagaimana dengan pabrikan mobil? Apakah ikut libur? Bisa iya, bisa juga tidak. Yang jelas, ada satu produsen mobil yang sudah menyatakan diri akan ikut berlibur, alias menutup proses produksinya di musim liburan. Dan merk tersebut adalah Maserati. Yap, pabrikan mobil mevvah dan kentjang ini menyatakan akan menutup proses produksi selama musim liburan, bahkan baru – baru ini Maserati mengkonfirmasi bahwa akan menambah masa liburannya. Fasilitas Maserati yang akan libur dari produksi adalah pabrik di Grugliasco dan Mirafiori. Keduanya akan berhenti produksi hingga pertengahan bulan Januari 2018.

Pabrik Maserati di Grugliasco sendiri merupakan pabrik yang khusus memproduksi Maserati Ghibli dan Maserati Quattroporte. Total, pabrik Maserati di Grugliasco ini akan tutup selama empat minggu, dan baru buka pada 15 Januari 2018 mendatang, puas juga ya liburannya. Jatah liburan pada pabrik Maserati di Grugliasco ini sendiri meningkat, setelah sebelumnya hanya selama tiga minggu pada tahun baru 2017 silam. Sedangkan pabrik lain di Mirafiori yang memproduksi Maserati Levante sudah mulai berhenti produksi pada tanggal 20 Desember kemarin. Untuk fasilitas di Mirafiori juga akan mulai beroperasi pada tanggal yang sama dengan Grugliasco.

Berikutnya adalah pabrik Maserati lain di Modena, yang merupakan pusat produksi dari Maserati Granturismo dan Maserati Grancabrio. Jatah libur dari pabrik Maserati di Modena ini lebih sedikit dibandingkan dengan kedua pabrik yang lainnya, yaitu hanya sampai 8 Januari 2018 mendatang setelah tutup sejak tanggal 15 Desember 2017 silam. Sebenarnya ada kabar miring lain menyangkut penutupan sementara pabrik Maserati ini, karena ada kabar bahwa penutupan ini juga merupakan dampak penurunan penjualan Maserati di beberapa pasar, seperti pasar Global dan China.

Namun pihak Maserati sendiri menyangkalnya, pihak Maserati mengatakan bahwa memang ada perlambatan dalam hal produksi, dan investasi untuk produk baru yang masih terganjal, namun pihaknya tak membenarkan bahwa ada faktor penurunan penjualan yang membuat pabrik Maserati diliburkan sementara. Bagaimana menurut kalian? Libur telah tiba kawan.

Read Prev:
Read Next: