AutonetMagz.com – Beberapa waktu lalu dunia otomotif dihangatkan dengan munculnya beberapa spyshot dari sebuah small hatchback yang identitasnya misterius. Beberapa mengatakan bahwa mobil tersebut adalah Mitsubishi Mirage terbaru, namun tak sedikit yang mengatakan bahwa mobil tersebut adalah Honda Jazz atau Honda Fit generasi yang akan datang. Nah, nama terakhir memang yang lebih kuat secara kandidat, dan beberapa media pun akhirnya membuat versi digital dari prediksi mereka. Satu yang paling menarik adalah olah digital asal media Jepang, BestCarWeb.
Yap, BestCarWeb membuat olah digital dari prediksi mereka akan bentuk Honda Jazz di masa depan. Dan jujur, hasil olah digital mereka tergolong ciamik, dan cukup mirip dengan mobil yang diuji jalan. Nah, dari gambar tersebut, terlihat bahwa ada kemungkinan All New Honda Jazz 2019 akan menggunakan cue design terbaru dari Honda, yaitu grille baru seperti milik Honda Insight terbaru. Selain itu, ada kemungkinan juga All New Honda Jazz 2019 akan mulai menanggalkan lampunya yang cenderung melebar secara horisontal di generasi sekarang dan menggunakan lampu yang lebih mungil namun membulat di generasi yang akan datang. Secara umum, kabarnya All New Honda Jazz 2019 akan tampil dengan mengembalikan identitas asli dari Honda Jazz di masa lalu sebagai mobil mungil yang asyik dikendarai.
Selain urusan prediksi bentuk dalam olah digital, sumber juga menunjukkan prediksi mengenai mesin yang akan digunakan oleh All New Honda Jazz 2019. Mesin 1.300cc dan 1.500cc i-VTEC masih akan menjadi mesin standar di All New Honda Jazz 2019 nantinya, namun akan ada sedikit perbedaan untuk varian hybrid-nya. All New Honda Jazz 2019 dikabarkan akan menggunakan mesin i-MMD terbaru dengan dua motor dan mesin 1.500cc yang sama persis dengan yang digunakan oleh Honda Insight terbaru. Selain itu, di generasi All New Honda Jazz 2019 juga akan muncul varian mesin 1.000cc 3 silinder dengan Turbo. Nah, prediksinya, varian RS sebagai varian termahal dari All New Honda Jazz 2019-lah yang akan menggunakan mesin downsizing ini.
All New Honda Jazz 2019 sendiri akan menampakkan dirinya di tahun depan, dan akan mulai dipasarkan di 2020, jika sesuai prediksi. Tentunya akan menjadi sebuah tantangan yang ‘serius’ bagi Toyota Yaris yang tahun ini baru berganti model, setidaknya untuk pasar ASEAN dan China. Sedangkan Toyota Yaris untuk pasar Jepang sendiri juga dikabarkan akan segera berganti model di rentang waktu yang kurang lebih sama. Beberapa pesaing seperti Suzuki Swift dan Nissan March pun sudah berganti model beberapa waktu lalu, menyisakan Mazda yang nampaknya masih cukup pede dengan Mazda 2 yang dimilikinya sekarang.
Jadi, bagaimana menurut kalian? Apakah kalian suka dengan prediksi ini? Kalau dilihat – lihat sebenarnya mayan juga, cuma agak pesek aja kalau nanti kenyataanya seperti ini. Yuk sampaikan pendapat kalian.
Read Next: Royal Enfield Bonneville Racer, Tunggangan Pemecah Rekor