Porsche Rakitan Malaysia Mulai Dijual Tahun Depan!

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Porsche Rakitan Malaysia Mulai Dijual Tahun Depan!
0  komentar

AutonetMagz.com – Kawasan Asia Tenggara kini tengah mendapatkan perhatian dari sejumlah pabrikan otomotif. Dan ini dibuktikan dengan banyaknya investasi yang diterima oleh sejumlah negara ASEAN dari sektor otomotif. Sebut saja Hyundai yang membangun pabrik di Indonesia, dan Great Wall Motor yang memproduksi mobil di Thailand. Nah, yang menarik, Porsche juga tak mau ketinggalan. Pabrikan mobil kentjang ini memang sudah menetapkan hati untuk merakit lokal mobil mereka di Negeri Jiran, Malaysia. Dan Porsche CKD Malaysia ternyata akan mulai dipasarkan tahun depan. Cekidot.

Mobil Porsche di Sirkuit Sepang

Mulai Produksi Tahun Depan!

Jadi, di awal tahun ini, pihak Porsche memutuskan bahwa mereka akan merakit lokal produk mereka di Malaysia. Porsche menggandeng Sime Darby Auto Performance (SDAP) yang notebene adalah official distributor Porsche di Malaysia. FYI, SDAP sendiri sudah memiliki pengalaman yang cukup panjang dalam produksi lokal kendaraan. Mereka kini memiliki pabrik perakitan di Kulim, Kedah yang ditangani oleh anak perusahaan mereka, Inokom. Inokom memproduksi mobil dari sejumlah brand seperti BMW, Hyundai, Mazda, dan MINI. Kapasitas maksimal dari pabrik di Kedah mencapai 38 ribu unit per tahunnya. Mengutip dari PaulTan, Albrecht Reimold, salah satu anggota dari prinsipal Porsche untuk urusan produksi dan logistik mengatakan, “Kami beruntung karena perencanaan yang matang, maka pabrik – pabrik kami yang ada saat ini mampu memenuhi permintaan global, baik sekarang maupun di masa depan. Namun, lokasi perakitan baru di Malaysia akan memnuhi keburuhan pasar yang spesifik”.

Dari pernyataan beliau, maka bisa sedikit kita simpulkan bahwa pasar ASEAN memang cukup prospektif, namun memiliki selera konsumen yang spesifik. “Meskipun proyek ini bersifat mandisi dengan kapasitas yang sederhana, namun ini menandakan kesediaan kami untuk belajar dan beradaptasi dengan kondisi pasar tertentu”, imbuh Reimold. Reimold juga menyeburkan bahwa pasar Malaysia secara khusus, dan ASEAN secara umum memiliki potensi yang besar. “Kami menantikan model rakitan Malaysia pertama yang rencananya akan dikirim ke pelanggan kami tahun depan. Malaysia dan kawasan ASEAN menjadi lebih penting, dan langkah ini merupakan bagian dari inisiatif kami untuk mengimbangi permintaan pelanggan dan perkembangan pasar yang pesat”, ujar Detlev von Platen, salah satu prinsipal Porsche untuk bidang Penjualan dan Pemasaran. Keputusan yang diambil Porsche menunjukkan bahwa mereka nampaknya ingin menggarap serius pasar mereka di kawasan Asia Tenggara.

Model Apa?

Lantas, mobil apa yang akan diproduksi Porsche di Malaysia? Sayangnya tidak ada informasi resmi terkait hal ini. Jadi, belum jelas model apa yang akan dirakit lokal oleh Porsche dan SDAP di Malaysia. Porsche hanya menyatakan bahwa produk rakitan Malaysia adalah model yang akan cocok dengan kebutuhan konsumen di Malaysia, dan hanya akan dipasarkan di Malaysia saja. Saat ini, produk paling laris dari Porsche di Malaysia adalah jajaran SUV mereka seperti Porsche Macan, dan Porsche Cayenne. Namun, tidak menutup kemungkinan jajaran sport mereka seperti Porsche Cayman dan Porsche Boxster akan dirakit lokal di Negeri Jiran. Yang jelas, Malaysia nampaknya telah memikat hati Porsche, mengalahkan China yang saat ini menjadi salah satu pusat otomotif dunia. Sebelumnya, Porsche menyatakan bahwa mereka belum tertarik untuk memproduksi mobil di Negeri Tirai Bambu tersebut. Apakah mungkin masih kzl dengan Zotye yang menjiplak Porsche Macan? Who Knows.

Bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: