AutonetMagz.com – Sebuah kabar yang cukup aneh terjadi di belantika otomotif dunia. Sebuah drama di dalam keluarga tersaji di dalam tubuh Volkswagen Group yang melibatkan Audi dan Porsche. Audi dan Porsche sendiri menjadi saudara tiri berkat induk yang sama. Dan kabar yang aneh ini hadir karena Porsche meminta Audi untuk menanggung biaya yang harus dikeluarkan karena skandal Dieselgate yang menyeret Porsche.
Kasarnya Porsche nampak seperti seorang adik yang merengek ke kakaknya, Audi, untuk menanggung hasil kenakalan yang dilakukan olehnya. Jika hal ini terjadi di dalam kehidupan biasa tentu saja tak aneh, namun di dunia otomotif, cukup aneh. Dikutip dari Carscoops, Porsche memiliki tanggungan untuk menyediakan dana sebesar 234 juta US Dollar, yang akhirnya membuat pabrikan mobil kentjang ini meminta pada saudaranya untuk melunasinya. Dan sumber mengatakan bahwa hal ini diketahui karena adanya permintaan tertulis yang dikeluarkan oleh Porsche untuk Audi.
Kabarnya, dana senilai tersebut akan digunakan oleh porsche untuk beberapa keperluan terkait skandal Dieselgate mereka, antara lain adalah untuk konseling perkara hukum / legal, lalu untuk membenahi mobil – mobil yang terdampak skandal ini sert untuk menyediakan layanan untuk para konsumennya yang mobilnya terdampak di skandal ini. Dan karena kenyataannya bahwa hal ini sebenarnya bukan untuk konsumsi publik, maka tak ada satu orang pun baik dari pihak Porsche maupun dari pihak Audi yang menanggapi pemberitaan ini.
Porsche sendiri memang terlah terbukti mengikuti jejak dari saudara tuanya, Volkswagen, dengan mencurangi masalah emisi gas buang produknya. Produk dari Porsche yang terdampak adalah Porsche Cayenne Diesel yang menggunakan unit mesin 3.000cc TDI. Di Amerika Serikat saja Porsche Cayenne yang menggunakan mesin ini ada sejumlah 88.500 unit, bukan jumlah yang sedikit tentunya. Volkswagen sendiri termonitor minggu lalu telah menggelontorkan dana fantastis hingga 30 Miliar US Dollar untuk menanggulangi hal ini. Volkswagen sendiri juga sudah menyetujui untuk memberikan kompensasi sebesar 7.000-an US Dollar hingga 16.000-an US Dollar untuk para pemilik Porsche Cayenne.
Tentunya kita turut prihatin dengan skandal ini, dan berharap hal ini akan menjadi peringatan bagi pabrikan lain, dan juga membuat pihak – pihak yang curang menjadi jera. Dan tak ada kelanjutan informasi apakah drama antar saudara ini berakhir baik atau malah tragis, tetapi walaupun bersaudara, Audi dan Porsche sendiri juga bersaing di pasar otomotif dunia. Jadi kira – kira bakal ditolong nggak ya? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.
Read Next: Ford Kembali Ke Pasar Indonesia Tahun Depan!