Porsche Bakal Rilis Crossover Elektrik Di Tahun 2022?

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Porsche Bakal Rilis Crossover Elektrik Di Tahun 2022?
0  komentar

AutonetMagz.com  – Mengikuti produsen-produsen otomotif lainnya, seperti Tesla, Nissan, BMW, VW (dan mobil Eropa lainnya), bahkan mobil-mobil garapan Cina, Porsche juga akan secara official memasuki era elektrik juga saat nanti memperkenalkan Porsche Taycan yang sangat dinanti-nantikan tahun depan. Dewan Eksekutif Porsche juga sudah sangat mengharapkan kehadiran mobil listrik, karena para automaker percaya kalau lebih dari 50 persen penjualan (mobil) akan datang dari mobil-mobil elektrik di tahun 2025 mendatang.

Lutz Meschke, Deputy Chairman of the Executive Board Porsche, mengatakan via Autocar kalau kita bisa berharap pada SUV EV dari Porsche di tahun 2022 mendatang. Meskipun begitu, Meschke belum benar-benar memberi bocoran yang lebih spesifik, namun yang jelas mobilnya nanti akan menjadi SUV yang berukuran besar. Mungkin nanti mobil listrik ini bakalan memiliki basis yang sama atau kurang lebih sama dengan Porsche Cayenne – sepertinya. Atau bisa saja ada versi rebadge dari Audi E-Tron. Selain soal Cayenne, ada juga rumor soal Porsche Macan elektrik dan model tersebut diprediksi hadir beberapa tahun mendatang. Tapi jangan terlalu berharap versi ini terlebih dahulu, karena SUV Listrik ‘besar’ tersebutlah yang akan diprioritaskan terlebih dahulu.

Di sisi lain soal SUV misterius ini, Porsche juga diperkirakan akan meluncurkan beberapa varian dari Porsche Taycan. Termasuk di dalamnya adalah versi produksi dari model konsep Porsche Mission E Cross Tursimo dan juga versi Targa-nya. Tak banyak informasi menganai produk ini pula, prediksinya peuncuran akan dilakukan antara tahun 2020 atau 2021 mendatang. Crossover dan sedan listrik ternyata juga tidak akan jadi satu-satunya yang akan memiliki motor listrik karena Porsche sendiri sedang mengerjakan Porsche 911 hybrid. Tapi menurut laporan terbaru mengatakan kalau mobil ini akan memiliki motor listrik yang akan dikombinasikan dengan girboks PDK 2 dengan delapan percepatan.

Boxter dan Cayman bisa cocok untuk dibikin mobil elektrik,” kata Meschke. Nah, Tidak ada kabar mengenai hal ini akan terjadi, tetapi Porsche sudah membuat isu soal gagasan Boxter listrik sejak 2011 lalu. Bisa jadi nantinya jajaran Porsche Boxster juga akan menggunakan motor listrik sebagai sumber gerak utamanya. Jadi kapan kira-kira ya. Menurut kalian? Model apa lagi yang cocok untuk dijadikan versi elektriknya?

Read Prev:
Read Next: