AutonetMagz.com – Penggemar motor Vespa dan Piaggio dari Bogor, kini tak perlu jauh-jauh untuk mencari motor Vespa idaman atau mengurus hal-hal tentang Piaggio kesayangannya. Kini PT Piaggio Indonesia (PID) telah menunjuk PT Anugrah Sinergi Pratama yang beralamat di JL. Raya Pajajaran No. 53 A, Ruko E-F, Bogor sebagai penyalur resmi produk motor Piaggio dan Vespa di kota Bogor.
Managing Director PID Marco Noto La Diega mengatakan, “Indonesia merupakan negara penting bagi pertumbuhan Piaggio dan Vespa secara global. Pembukaan penyalur resmi di Bogor, yang juga pembukaan penyalur kedua kami di tahun ini, mempertegas komitmen kami dalam memperluas jaringan distribusi kami di Indonesia. Tentunya, potensi dan minat tinggi terhadap skuter premium kami menjadi salah satu acuan kami dalam mengembangkan jaringan di berbagai wilayah Indonesia lainnya.”
“Bogor memiliki potensi yang besar untuk pemasaran dan pengembangan produk Vespa dan Piaggio, hal tersebut dapat terlihat dari jumlah peningkatan pengguna skuter. Pembukaan penyalur baru di wilayah Bogor ini merupakan upaya kami dalam menjawab antusiasme dan peningkatan permintaan masyarakat Bogor terhadap skuter premium asal Italia, Vespa dan Piaggio yang terus berkembang,” ujar Direktur PT Anugrah Sinergi Pratama, Agung Siantar.
Distributor resmi Piaggio dan Vespa ini tentu saja punya berbagai model terbaru skuter-skuter ikonik asal Italia ini. Sebut saja Vespa Primavera 150, Vespa Sprint 150, Vespa LXV 150, Vespa GTS 150, Piaggio MP3 YOURBAN 300, Piaggio Beverly 350, dan Vespa 946 150, semua ada di sana.
Untuk info lebih lanjut, hubungi saja nomor telepon (0251) 8275130 untuk bertanya-tanya soal Piaggio dan Vespa di daerah Bogor.
Read Next: Honda Tampilkan Bentuk Konsep Civic Generasi Terbaru Bertransmisi CVT