Nissan Magnite Raih 4 Bintang Di ASEAN NCAP

by  in  Mobil Baru & Safety Driving
Nissan Magnite Raih 4 Bintang Di ASEAN NCAP
0  komentar

AutonetMagz.com – Akhirnya salah satu kontender crossover kecil yang berada di Indonesia ini mendapatkan hasil NCAP (New Car Assesment Program), walaupun masih dalam skala ASEAN. Mengutip dari laman resmi ASEAN NCAP, Magnite sukses mendapatkan bintang 4 dalam uji tabrak yang telah mereka lakukan. Walaupun rincian hasil NCAP yang terdiri dari tiga kategori (Adult Occupant, Child Occupant, dan Safety Assist) tersebut belum dirilis, 4 bintang dalam ASEAN NCAP merupakan hasil yang tidak buruk. Bravo, Nissan!

Mari kita bandingkan dulu dengan lawan di kelasnya yang sebentar lagi masuk ke Indonesia, yaitu Daihatsu Rocky. Mobil yang rilis pertamakali pada November 2019 ini telah melakukan uji tabrak terlebih dahulu dan sudah meraih 5 bintang dalam Japan NCAP! Magnite patut waspada nih. Selain Rocky, ada juga Hyundai Venue yang telah rilis terlebih dahulu di India dan sudah mendapatkan rating 4 bintang dalam Australasian NCAP.

Lalu Kia Sonet yang jadi rival solo Magnite untuk saat ini di market Indonesia? Belum diketahui hasil NCAP-nya, sayang sekali. Namun jika dilihat dari fitur yang terpasang, Sonet patut menjadi lawan yang harus diperhatikan Nissan. Kesimpulannya, untuk mobil seharga Rp 208 – 238 Jutaan Nissan Magnite masih bersaing ketat dengan lawan-nya dalam urusan tabrak-menabrak-dan-ditabrak.

Sudah menggunakan platform Renault-Nissan CMF-A+, Magnite dilengkapi dengan anti-lock braking system (ABS), electronic brake force distribution (EBD), hydraulic brake assist (HBA), vehicle dynamic control (VDC), traction control system (TCS), serta hill start assist (HSA), dan sudah dual SRS airbag. Cukup umum dengan mobil dalam range harga 200 juta.

Untuk segi rating NCAP, Nissan Magnite telah menunjukkan bahwa dirinya bisa bertarung melawan rival-rival sekelasnya. Namun harap hati-hati Nissan, pasar small crossover berpotensi memiliki perkembangan yang pesat. Selain Rocky, ada juga rival sekeluarga Magnite yaitu Renault Kiger yang akan menggunakan platform serta dapur pacu hingga drivetrain yang sama persis dengan saudaranya, dirumorkan rilis tahun ini di Indonesia. Sebagai calon pembeli, mari kita lihat akan seberapa panas pasar SUV on the budget di Tanah Air kita nantinya.

Akankah bintang 4 ASEAN NCAP akan memengaruhi penilaian kalian terhadap crossover ex-Datsun yang satu ini? Atau kalian masih penasaran dengan hasil NCAP Kia Sonet serta kelanjutan Daihatsu Rocky dan Renault Kyger di Indonesia? Ikuti terus berita dari kami seputar perkembangan market small crossover baik dalam negeri maupun global. In the meantime, ramaikan kolom komentar dengan pendapat kalian mengenai Nissan Magnite!

Read Prev:
Read Next: