Nissan Akan Belajar Dari Mitsubishi Dalam Hal Merancang Double Cabin

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Nissan Akan Belajar Dari Mitsubishi Dalam Hal Merancang Double Cabin
0  komentar

AutonetMagz.com – Segmen pasar Double cabin memang bukanlah segmen yang laris manis, baik di Indonesia maupun di beberapa negara secara mayoritas, kecuali Amerika Serikat dan Thailand tentunya. Namun pasar mobil dengan bak belakang ini tetaplah menarik, dan tak mengejutkan jikalau banyak pabrikan yang terjun di segmen ini, termasuk Nissan dan juga Mitsubishi. Nama tenar Nissan Navara dan Mitsubishi Triton tentunya sudah tak asing di telinga kita, namun kabar terbaru, ternyata pihak Nissan akan segera berguru pada Mitsubishi dalam hal merancang mobil di segmen ini.

Yap, tentunya hal ini adalah sebuah tanda tanya yang cukup besar, apalagi pihak Nissan sudah punya sosok Nissan Navara NP300 dan juga Nissan Titan serta Titan XD. Malahan nama pertama yang kami sebutkan juga dijadikan basis pengembangan dari first D-Cab Ever dari Mercedes-Benz yaitu Mercedes-Benz X Class. Lalu mengapa malah Nissan berguru pada Mitsubishi? Mengutip dari Car Advicesenior vice president  Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi untuk divisi after sales, Kent O’Hara menyebutkan bahwa pihak Nissan saat ini sedang melakukan studi bersama Mitsubishi mengenai beberapa detail yang menjanjikan untuk generasi terbaru dari Nissan Navara di masa depan. Tujuan studi ini sendiri adalah menemukan cara agar produksi dari generasi terbaru Nissan Navara bisa lebih irit biaya namun juga refine secara kualitas.

Mr. O’Hara menambahkan bahwa pihaknya sedang mempelajari potensi yang ada di Mitsubishi Triton, dan menggunakan hal – hal baik yang ada di double cabin berlogo tiga berlian tersebut juga akan digunakan untuk meningkatkan aspek desain dari Nissan Navara di masa depan. Nah, dari pemberitaan yang beredar, basis rangka dari generasi terbaru Nissan Navara dan Mitsubishi Triton sendiri adalah sebuah perkembangan yang revolusioner bagi sisi Nissan, apalagi jikalau dibandingkan dengan ranga ladder frame milik Nissan. Oiya, kedua produk ini juga nantinya akan berbagi basis yang sama. Namun walaupun begitu, tipe platform sharing dari kedua produk ini tak akan sama seperti Nissan X-Trail dan Renault Koleos. Nissan dipercaya akan menjaga nilai dan identitas mereka dan membuat diferensiasi dengan versi Mitsubishinya.

Generasi terbaru dari Nissan Navara dan Mitsubishi Triton sendiri baru akan hadir di tahun 2023 mendatang, prediksinya. Jadi, jangan terlalu berharap bahwa Nissan Navara dan Mitsubishi Triton akan mendapatkan generasi terbaru dalam waktu dekat ini. Khusus bagi Mitsubishi Triton, mobil ini nampaknya akan segera mendapatkan wajah baru yang akan mirip dengan Mitsubishi Pajero Sport. Hal ini merupakan ubahan yang positif, karena artinya mobil ini akan mengadaptasi wajah depan dengan bahasa desain dynamic shield dan membuatnya menjadi lebih modern, serta meninggalkan wajah lawasnya yang melankolis dan jauh dari kata gagah. Sedangkan untuk Nissan Navara sendiri dikabarkan baru akan mendapatkan major facelift di tahun 2020 mendatang, namun tanpa mengubah spesifikasi dan teknologi secara total.

Tentunya menarik untuk melihat hasil kerjasama dari kedua merk ini di segmen double cabin, namun karena waktunya masih cukup lama, maka kita nikmati saja kerjasama kedua merk ini di segmen LMPV. Kalian pasti tahu mobil apa yang kami maksud. Jadi, bagaimana menurut kalian? yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar

Read Prev:
Read Next: