AutonetMagz – Jika kita sudah sangat bosan dengan model Ford Everest terdahulu yang kerap tidak mendapatkan ubahan berarti, kini Ford sudah memberikan model baru yang akan diluncurkan pada awal tahun 2014 nanti secara global. Namun kita tidak akan mendapatkan sebuah mobil SUV besar yang sama persis dengan model Ford Ranger seperti versi terdahulu, di versi kali ini justru hampir tidak terlihat guratan Ford Ranger baik dari bodi depan hingga bodi belakang. Mungkin ini jawaban mengapa Ford Everest tidak diluncurkan segera setelah Ford Ranger diluncurkan tahun lalu karena studi desain yang lebih mendalam.
Model depan New Ford Everest 2014 lebih mirip dengan Ford EcoSport yang ditarik lebih besar ketimbang Ford Ranger, model belakangnya pun mengingatkan kita pada Jeep Cherokee ketimbang generasi Ford Everest sebelumnya dengan sebuah ban serep besar di belakang. Ini sebuah langkah yang lebih maju bagi Ford. IMHO bentuk baru ini terlihat lebih gagah dibandingkan dengan rival-rivalnya seperti Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.
Soal jantung pacu, mobil ini akan dibekali dengan mesin yang sama dengan Ford Ranger, yaitu sebuah mesin diesel TDCi berkapasitas 2.200 cc yang bertenaga 150 Ps pada 3.700 Rpm dan torsi 375 Nm pada 1.500 Rpm. Belum lagi jika mobil ini akan dilengkapi transmisi otomatis 6 percepatan, tentunya akan membuat Toyota Fortuner semakin usang karena masih bertahan dengan transmisi otomatis konvensional 4 percepatan.
Nah kira-kira kapan mobil macho ini siap menggilas aspal Indonesia?
Read Next: Hyundai Veloster Akan Hadir di IIMS 2013