AutonetMagz.com – Saat anda mendengar kata-kata mobil balap, apa yang terbayangkan pertama kali? Beringas, galak, ganteng, atau langsung menyanyikan lagu dari band Naif? Ya semuanya memang menjukkan kalau pemikiran kita akan sebuah mobil balap pastinya laki-laki banget bukan? Tetapi, ada beberapa orang yang ingin mematahkan stereotip kita nih dengan menggabungkan sisi keganasan mobil khas GT3 dengan aura-aura ke’unyu’an khas kaum hawa. Bagaimana Caranya? Mereka merealisasikan ‘gebrakan’ tersebut lewat livery dan mengaplikasikannya langsung di mobil Mercedes-AMG GT3!
Kornely Motorsport, tim dari Negara Jerman yang pertama kali ikut serta dalam perlombaan Blancpain GT Series Sprint Cup 2017 adalah dalang dibalik hal yang tidak biasa ini. Perpaduan antara warna hitam dengan putih mungkin sudah menjadi hal yang lumrah bahkan bisa jadi membosankan di dalam dunia balap mobil. Namun, apa jadinya jika ada unsur pinky-pinky yang mewarnai mobil tersebut? Itulah yang terjadi pada Merc-AMG GT3 racikan tim Sebastian Kornely ini.
Nuansa Hello Kitty dihadirkan dalam balutan mobil berwarna dominan hitam dan putih. Kelir berwarna pinknya menjadi terlihat menonjol diantara warna-warna yang sangat monoton itu. Bahkan bisa kita lihat kalau beberapa tulisan-tulisan sponsor juga ikut terkena ‘pink’nya Hello Kitty. Di bagian depan dan bagian spoiler pun, tulisan Hello Kitty terpampang sangat besar sehingga tim Kornely terkesan menegaskan kalau ini adalah mobil penghancur stereotip anda tentang sebuah mobil balap yang ganas. Gabungan antara laki-laki dan perempuan, tetapi mobil ini bukan waria loh ya.
Walaupun Kornely Motorsport memasangkan livery yang terlihat ‘lemah’, namun Mercedes-AMG GT3 milik mereka ini tidak bias kita anggap remeh. Dengan mesin berkonfigurasi V8 berkapasitas 6,2L naturally aspirated, mobil yang memiliki berat kurang dari 1.300kg karena bodinya yang dominan karbon fiber ini dapat memuntahkan tenaga sebesar 622hp dan torsi sebesar 635Nm. Bahkan kecepatan maksimalnya menyentuh angka 332km/h, tipe AMG GT tercepat dalam sejarah sepak terjangnya! Unyu-unyu galak juga nih mobil.
Ditambah lagi tim Kornely Motorsport telah menyiapkan 2 pembalap berpengalaman dalam ajang tahunan Sprint Cup ini, Kenneth Heyer dan juga Yoshi Mori. Untuk informasi tambahan, om Yoshi Mori sebenarnya sudah memakai livery Hello Kitty dalam ajang yang sama di tahun 2015 silam. Namun warna livery dan juga mobilnya berbeda dari yang sekarang ini. Mobilnya yang dulu yaitu McLaren 650S GT3, dipadukan dengan warna dominan putih dan yang pasti ditambahkan ornamen-ornamen mainan perempuan itu. Wah jadi nostalgia nih om Yoshi?
Nantinya ajang Blancpain GT Series Sprint Cup 2017 ini akan dilaksanakan pada tanggal 2 April nanti di 5 Negara yang berbeda, namun tetap berada dalam benua Eropa. Mobil-mobil berperforma tinggi dari 17 tim yang berbeda ini nantinya akan bertarung untuk memperebutkan gelar juara Sprint Cup 2017 dari Blancpain. Jadi, apakah anda tertarik mengikuti perkembangan dari lomba ini? Atau anda hanya tertarik dengan livery unyu Hello Kitty dari Kornely?
Read Next: Menggebrak Pasar, Mazda Rilis 5 Model Baru