Maserati Siapkan SUV Baru Untuk Tantang Porsche Macan

by  in  Berita & International & Maserati
Maserati Siapkan SUV Baru Untuk Tantang Porsche Macan
0  komentar

AutonetMagz.com – Tren SUV di pasar otomotif global memang masih menjadi sebuah topik yang hangat untuk dibahas, apalagi dari pabrikan yang asalnya tidak memproduksi mobil jenis ini. Nah, Maserati merupakan salah satunya. Dan dalam waktu dekat ini, pabrikan asal Italia tersebut akan memperpanjang line up mereka untuk kendaraan bermodel SUV. Mari kita bahas.

Seperti judul diatas, Maserati dikabarkan akan memproduksi sebuah SUV baru yang secara ukuran lebih kompak daripada SUV yang sudah mereka produksi yaitu Maserati Levante. Mengutip informasi via AutoCar, ada beberapa mobil baru yang kabarnya akan diperkenalkan oleh pihak Maserati. Pertama, tentunya mobil kentjang baru mereka Maserati MC20, disusul oleh Maserati Ghibli facelift, Maserati Quattroporte facelift, Maserati Levante facelift dan sebuah All New SUV di tahun 2021. Yap, penantang Porsche Macan tersebut baru akan hadir di tahun depan. Lantas, mengapa Maserati mempertimbangkan SUV kompak tersebut?

Alasannya adalah penjualan. Maserati berharap SUV kompak yang akan diperkenalkan mampu membantuk pabrikan tersebut untuk memperbaiki angka penjualan mereka. Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan teknologi elektrifikasi yang akan mereka perkenalkan. Sehingga, bisa jadi nantinya SUV baru milik Maserati ini akan memiliki varian dengan mesin yang ramah lingkungan. Sayangnya, belum banyak detail mengenai SUV ini yang bisa kami dapatkan. Yang jelas, SUV ini tentunya akan memiliki bentuk yang cantik seperti halnya produk – produk Maserati lainnya.

Sedangkan sang kakak yaitu Maserati Levante akan mendapatkan pembaharuan dalam waktu dekat. Dan untuk generais kedua dari Maserati Levante juga tengah dipertimbangkan, dimana tahun 2023 menjadi perkiraan munculnya generasi terbaru dari Maserati Levante. Kehadiran Levante dan SUV kompak Maserati membuktikan bahwa pasar SUV sangat diminati, bahkan di level mobil super seperti yang dihuni oleh Maserati. Beberpaa pabrikan lain seperti Lamborghini dan Ferrari pun sudah dan akan mencoba peruntungan di segmen SUV. Menarik untuk kita nantikan.

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: