AutonetMagz.com – Jika hadirnya Tesla Model S saja sudah bisa bikin sedan eksekutif lain yang bermesin bensin/diesel saja kelimpungan, maka sekarang ada mobil listrik lain yang bisa bikin Tesla lebih waspada dalam melangkah. Perkenalkan perusahaan startup Lucid Motors, yang memiliki fokus membuat mobil listrik. Kemarin, mereka resmi memperkenalkan model pertama mereka, yakni sebuah sedan listrik 4 pintu bernama Lucid Air. Hm, kirain Macbook saja yang pakai nama Air.
Jangan harap Lucid Air ini harganya murah, karena dengan harga 160.000 Dollar AS, ia semahal sedan-sedan mewah lain, khususnya yang bermerek Jerman. Namun tak perlu gusar, karena kita bisa lihat uang sebanyak itu lari ke mana. Lucid Air mengusung 2 motor listrik, 1 buat roda depan dan 1 buat roda belakang. Kombinasikan keduanya, maka secara standar Lucid Air memiliki tenaga 1.000 hp. Setara Bugatti Veyron waktu awal-awal keluar, namun yang ini 10 kali lipat lebih murah.
Seperti Tesla yang bisa mempermalukan supercar, muscle car dan mobil sport saat harus membuktikan performanya, Lucid juga sangat yakin dengan Lucid Air. Klaim mereka, Lucid Air bisa berlari dari 0-100 dalam 2,5 detik saja, seperti Tesla Model S P100D. Pilihan baterainya ada yang 100 kWh atau 130 kWh, di mana yang versi 130 kWh sanggup menempuh 640 km sebelum harus isi baterai lagi. Lucid tidak bilang, apakah mobil ini sudah support quick charging atau belum.
Sebenarnya Lucid Air belum sepenuhnya menempuh jalur produksi, tapi apa yang dijanjikan sudah terlihat bagus untuk sebuah mobil listrik tahun 2017. Futuristik, dengan lampu LED depan yang sudah motorized saat diaktifkan, jadi seperti pop-up headlamp di tahun 1980-1990-an. LED DRL di bumpernya berdiri tegak dan bagian belakangnya dihiasi lampu LED yang melintang dari kiri ke kanan mobil.
Interiornya bisa menandingi Tesla Model S, dengan kesan simpel dan bersih. Layar utama di mobil ini ada 2, 1 untuk panel instrumen dan 1 untuk pusat kontrol dan setting mobil. Di belakang, dipasang jok yang bisa reclining dan diselubungi oleh kaca-kaca yang besar. Itu benar, karena atap Lucid Air semuanya full kaca, dan penumpang belakang pun berhak atas berbagai layar display yang menampilkan berbagai informasi soal mobil.
Lucid Air akan mulai dipasarkan tahun 2018, dan 250 mobil pertama akan dibuat dengan full option tanpa pengecualian. Barulah setelahnya, Lucid Motors akan membuat versi murah dari Lucid Air. Booking sudah bisa dimulai dengan menempatkan uang muka sebesar 25.000 Dollar AS. Apa opinimu mengenai Lucid Air ini? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Simak Ucapan Porsche bagi Audi Pasca Mundur dari Le Mans