Lexus : Konsumen Suka Turbo, Mereka Ingin Mesin Mobilnya Punya Turbo

by  in  Berita & International & Lexus
Lexus : Konsumen Suka Turbo, Mereka Ingin Mesin Mobilnya Punya Turbo
0  komentar
lexus-rx450h

AutonetMagz.com – Jika anda penggemar Om Mobi dari channel Motomobi, harusnya sudah familiar dengan kata-kata “Kami Suka Turbo” yang menjadi jargonnya (dan sudah kami buat menjadi merchandise berlisensi yang bisa dilihat di Instagram AutonetGear). Tapi rupanya bukan hanya kami yang suka turbo, karena mereka suka turbo, dia suka turbo, anda suka turbo dan semuanya suka turbo. Sekarang mesin turbo sudah jadi primadona lho.

Lexus punya pandangan yang ingin diungkapkan soal tren turbo. Melalui wawancara dengan Automotive news, Brian Bolain selaku manajer marketing Lexus bilang kalau mobil dengan mesin turbo punya nilai jual lebih di mata konsumen jika dibandingkan dengan mobil non-turbo. Uniknya, meski tak semua konsumen mengerti apa itu turbo dan bagaimana cara kerjanya, pokoknya mereka tahunya kalau mesin pakai turbo itu mesin bagus, dan mereka mau punya mobil bermesin bagus. Nah, calon-calon gimmick marketing dari sales nih.

lexus-rc200t-side

“Tipikal konsumen akan berpikir kalau kita punya mesin turbo, maka kita adalah orang modern,” demikian ungkapan Brian. Modern? Bagi orang awam sih iya, tapi bagi penggemar otomotif seperti kami dan anda semua pasti tidak setuju-setuju amat. Mobil tua tahun 80 dan 90-an sudah banyak yang pakai turbo, misalnya Mazda RX-7 FC3S dan Saab 99 Turbo. Mungkin lebih tepat jika dibilang penggunaan turbo sekarang lebih terasa tidak asing dibandingkan jaman dulu.

Apa yang konsumen suka dari mesin turbo? Well, utamanya tentang tenaga mantap, torsi besar yang ada di rpm rendah serta konsumsi BBM irit. Contoh nyatanya ada di mesin MINI Cooper 1.500 cc 3 silinder turbo, Chevrolet Trax 1.400 cc turbo dan Ford Fiesta Ecoboost 1.000 cc 3 silinder turbo. Konsumen juga tidak perlu bayar pajak mahal, karena tiap mendatangi kantor pajak hanya perlu bayar pajak untuk mesin kecil, padahal setiap hari ia berasa mengendarai mesin besar (dari segi tenaga dan torsi).

mesin-turbo-lexus

Untuk Lexus sendiri, mesin turbo Lexus yang jadi andalan bisa ditemui di NX200t yang dijual di Indonesia. Mesin 2.000 cc 4 silinder turbo miliknya bisa menghasilkan tenaga dan torsi setara mesin 3.500 cc V6, yakni 241 hp dan 347 Nm.  Melalui perubahan selera konsumen tersebut, Lexus pun tak menutup kemungkinan untuk memperbanyak pemakaian mesin turbo ke depannya jika memang itu yang diminta konsumen. Kami suka turbo, kalau kamu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: