Infiniti Prototype 10, Model Lawas Teknologi Terkini

by  in  Infiniti
Infiniti Prototype 10, Model Lawas Teknologi Terkini
0  komentar

Autonetmagz.com – Jika kalian ingat artikel sebelumnya yang membahas perihal pabrikan Infiniti yang ingin mengeluarkan mobil konsep terbarunya, well akhirnya mobil tersebut muncul ke depan muka publik. Hadir dalam gelaran Pebble Beach Automotive Week 2018 di Monterey, California, karya divisi mobil elit dari Nissan tersebut sukses membuat kaget para pengunjung di sana dan tak terkecuali saya pun ikut terkejut. Mengapa? Karena dari segi desain si Protoype 10 ini ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi. Saya kira mobil ini akan memiliki desain radikal futuristik dengan ciri khas Infiniti yang kental, namun perkiraan tersebut tidak semuanya benar.

Tidak perlu panjang lebar, mari kita bahas dulu desainnya. Seperti yang saya sebutkan sebelumnya, mobil ini saya perkirakan akan memiliki desain radikal futuristik. Bagian radikal masih benar, tapi pada bagian futuristiknya? Tidak terlalu tepat. Kenapa begitu? Oke memang desain mobil seperti ini tidak sering anda temui pada mobil yang memiliki gelar concept di belakangnya. Namun jika kita pikirkan kembali, desainnya mirip dengan mobil balap lawas ber jenis speedster bukan? Bagi yang belum mengetahui jenis mobil tersebut, speedster adalah sebuah mobil yang tidak memiliki atap dengan sedikit atau bahkan absennya windscreen dalam desain mobil sehingga memiliki kokpit yang unik. Mobil yang termasuk dalam jenis speedster contohnya adalah Mercedes-Benz 300SLR atau SLR Stirling Moss.

Penggabungan antara desain lawas dengan kearifan masa depan memang menjadi daya tarik tersendiri untuk mobil konsep lansiran Infiniti ini. Sebelumnya cara desain mobil konsep tersebut sudah diaplikasikan oleh pabrikan asal Nihon itu pada Prototype 9 concept-nya tahun lalu dalam ajang yang sama. Namun sayangnya, ciri khas Infiniti pada Prototype 9 yang terasa masih sangat kental, tidak diaplikasikan juga pada Prototype 10 saat ini. Jika dilihat dari fascia depan, ciri khas grille Infiniti absen pada mobil konsep tersebut. Hanya lekukan bagian kiri dan kanan saja yang tetap dipertahankan untuk memberi identitas bahwa mobil ini masih buatan pabrik Infiniti. Sayang ciri khas utamanya malah ditiadakan.

Dari samping, mobil ini terlihat sangat simpel dikarenakan desainnya yang mengalir bagaikan angin. Hanya keberadaan air duct yang membuat bagian sampingnya tidak terasa monoton. Lalu pindah ke belakang mobil ini, dan saya kehilangan kata-kata. Desainnya yang terlampau simpel, curvy namun tetap berkesan futuristik membuat mobil ini semakin unik. Tidak perlu adanya garis-garis tegas yang berlebihan untuk membuat sebuah mobil menjadi lebih terlihat ‘konsep’. Dari segi desain, Infiniti Prototype 10 sukses mewujudkan tema mobil ini yaitu ‘Spirit of Early Speedster.”

Masuk ke bagian interiornya, sayang Infiniti masih belum membocorkan spesifikasi lengkap yang ada pada interiornya. Namun dapat kita pastikan dari foto bocoran dalam artikel sebelumnya bahwa interior mobil ini mengusung model setir flat racecar, memiliki MID, dan juga hadirnya aksen merah pada bagian interior. Di belakang jok dan di samping kokpit terdapat air duct yang memiliki grille vertikal sehingga terlihat futuristik. Joknya cuma satu? Iya ini mobil khusus jomblo yang senang dengan kecepatan.

Lalu spesifikasi mesin dan perfromanya? Infiniti masih menutup rapat hal tersebut. Mereka hanya menyebutkan bahwa mobil ini mengusung mesin internal combustion yang digabungkan dengan motor listrik sehingga dapat dikatakan kalau Prototype 10 ini adalah mobil hybrid, teknologi tersebut pihak Infiniti namakan e-Power. Sesuai dengan ramalan artikel sebelumnya.

Bagaimana komentar anda mengenai mobil konsep khusus jomblo lansiran Infiniti ini? Menarik bukan melihat mobil lawas yang digerakkan dan diisi oleh teknologi masa kini. Mari penuhi kolom komentar dan jangan lupa untuk cek galerinya agar dapat melihat lebih detail soal mobil ini.

Read Prev:
Read Next: