Indonesia Kirim 12 Universitas Untuk Terjun di Shell Eco Marathon Asia 2014

by  in  Nasional
Indonesia Kirim 12 Universitas Untuk Terjun di Shell Eco Marathon Asia 2014
0  komentar

Shell Eco Marathon 2014 Tim Indonesia

Jakarta, AutonetMagz – Tanggal 30 Januari 2014 lalu, Shell Indonesia memperkenalkan mahasiswa perwakilan dari 12 Universitas di Indonesia yang akan berpartisipasi dalam ajang bergengsi Shell Eco Marathon Asia 2014. Shell Eco Marathon (SEM) 2014 ini akan diadakan di Manila setelah sebelumnya dilaksanakan di Malaysia 4 tahun berturut-turut.

Ini adalah tahun pertama dimana SEM tidak diadakan di sirkuit balap, melainkan di jalan raya sekitar Taman Luneta Filipina. Indonesia mengirimkan 18 team dari 12 Universitas yang akan bersaing meciptakan mobil paling irit yang mampu menghasilkan jarak paling jauh dengan 1 liter bensin saja.

Shell Eco Marathon

SEM Asia 2014 ini akan diikuti oleh 109 Universitas dari Asia termasuk Timur Tengah yang akan berkompetisi dalam 2 kategori yaitu Prototype dan Urban Concept. Di dalamnya masih ada lagi sub kategori yang terdiri dari jenis bahan bakar yang digunakan seperti bensin, etanol, diesel, baterai, FAME (100% Fatty Acid Methyl Ester/bio Diesel), electric dan hidrogen.

Universitas dari Indonesia yang mengikuti kompetisi ini antara lain adalah Universitas Indonesia, Universitas Sumatera Utara, Politeknik Negeri Jakarta, Institut Teknologi 10 November, Politeknik Negeri Pontianak, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Brawijaya, Universitas Sebelas Maret, dll.

Kami berharap, di kompetisi ini mereka dapat mengharumkan nama bangsa sebagai bangsa yang cerdas dan dapat berkompetisi secara teknologi. Ayo Indonesia bisa!

Read Prev:
Read Next: