IIMS 2024 : Royal Enfield All New Bullet 350 Resmi Mengaspal Di Indonesia

IIMS 2024 : Royal Enfield All New Bullet 350 Resmi Mengaspal Di Indonesia
0  komentar

AutonetMagz.com – Berpartisipasi dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, Royal Enfield meluncurkan all new Bullet 350 pada Kamis (15/02) lalu. Menggunakan platform J-Series terbaru yang ketangguhannya sudah terbukti pada Meteor 350, Classic 350, dan Hunter 350 terbaru, berikut detail spesifikasi dari all new Bullet 350 yang memiliki sejarah hingga sembilan dekade ini.

Upgrade Generasi Baru, Gunakan Platform J-Series

Tetap menganut gaya retro klasik, ciri khas jok tunggal pada Bullet 350 2024 adalah salah satu ciri khasnya yang dipertahankan guna memastikan kenyamanan berkendara baik jarak dekat maupun jauh. Berkat platform baru, Royal Enfield Bullet 350 juga telah mengusung rangka dudukan downtube ganda untuk rasa berkendara yang lebih stabil.

Sama seperti saudara kelas 350 cc-nya, Bullet juga telah disematkan panel instrumen digi-analog yang tetap mempertahankan estetika sebuah motor klasik namun dengan kepraktisan informasi teknologi modern. Tersedia USB Port untuk mengisi daya gadget kalian, Bullet 350 juga dipasangkan fitur keselamatan dual channel ABS pada rem cakram berukuran 300 mm di depan dan 270 mm di belakang.

Pertahankan Karakter Royal Enfield Dengan Mesin Lebih Halus

Selayaknya Meteor, Classic, dan Hunter terkini, all new Bullet 350 ditenagai oleh mesin silinder tunggal air-oil cooled 349cc yang memproduksi tenaga 20,2 bhp di 6100 rpm dan torsi 27 Nm di 4000 rpm. Keluaran tenaga dari mesin overstroke khas Royal Enfield tersebut disalurkan ke roda belakang lewat transmisi 5 percepatan. Tentunya berkat kehadiran balancer shaft, getaran mesin Royal Enfield dapat terseduksi dengan sangat baik.

“Kesederhanaan dari wujudnya sangat kontras dengan keandalannya yang kokoh, keberanian dan karakternya. Kami sengaja berupaya untuk mempertahankan esensi dari warisan Royal Enfield Bullet seiring dengan transisinya ke wujud yang baru yang siap berkendara dengan gagah menuju dan melampaui abad baru,” ujar Anuj Dua selaku Business Head of Asia Pacific markets untuk Royal Enfield.

Untuk pasar Indonesia, Bullet 350 terbaru hanya tersedia dalam satu warna Limited Edition yaitu warna dasar hitam dengan pinstripe emas dan emblem perunggu yang disebut Black Gold. Hanya tersedia 100 unit saja untuk pasar Indonesia dengan banderol Rp 115,1 Juta on the road Jakarta. Jadi bagaimana, tertarik untuk meminang Royal Enfield edisi terbatas ini?

Read Prev:
Read Next: