Hyundai Mulai Buka Pemesanan All New Santa FE! Tersedia 2 Pilihan Mesin!

by  in  Berita & Hyundai & Merek Mobil
Hyundai Mulai Buka Pemesanan All New Santa FE! Tersedia 2 Pilihan Mesin!
0  komentar

AutonetMagz.com – Setelah diluncurkan pada pertengahan 2023 lalu, akhirnya generasi ke lima dari Hyundai Santa Fe akan segera hadir di Indonesia. Mobil ini tersedia dalam 2 pilihan mesin yaitu 2.5 GDi dan 1.6T-GDI Hybrid. Varian 2.5 GDi memiliki tenaga 194 PS dan torsi 246 Nm. Sementara varian hybrid bertenaga 180 PS, torsi 265 Nm, dan dipadukan dengan motor listrik bertenaga 44,2 kW dan torsi 264 Nm. Sehingga output gabungannya 235 PS dengan torsi 367 Nm.

Perbedaan dan Fitur

Kedua pilihan mesin tadi dibedakan lagi menjadi 2 varian yaitu Prime dan Calligraphy. Dari sisi eksterior, perbedaannya ada pada lampu LED depan dimana tipe prime menggunakan Multi-Focus Reflector, sedangkan tipe Calligraphy menggunakan Dual Projector. Perbedaan lainnya ada pada pelek dimana varian Prime dan Calligraphy Hybrid menggunakan pelek 20 inci dengan ban 255/45R20. Sementara variian Calligraphy bensin menggunakan pelek 21 inci yang dibalut ban 245/45R21. Oh ya, Hidden-type Assist Handle/ Quarter Glass juga hanya ada pada varian Calligraphy.

Di sisi interior, varian Calligraphy dibalut nappa leather (varian prime hanye leather). Varian Calligraphy juga tersedia Relaxation Mode pada jok baris pertama, UV-C Sterilization Tray, memory seat, ventilated seat depan, dan dual pads wireless charging (varian Prime hanya single pad). Kedua varian sudah dilengkapi pemanas kursi di jok depan, dan layar infotainment 12,3 inci. Selain itu, varian Calligraphy masih ketambahan audio Bose.

Varian Calligraphy juga dilengkapi ADAS Hyundai SmartSense™ yang mencakup Blind-spot Collision-avoidance Assist, Forward Collision-avoidance Assist (FCA) yang bisa mendeteksi Mobil/Pejalan Kaki /Pengendara Sepeda, Parking Collision-avoidance Assist, Rear Cross-traffic Collision, Smart Cruise Control with Stop & Go Function, dan Surround View Monitor (SVM) – with Dynamic Parking Guidelines, 3D Surround View Function & Driving Rear-view Monitor Function.

Pilihan Warna dan Garansi

Untuk pilihan warnanya, tersedia Creamy White Pearl, Optic White Matte, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, dan Midnight Black Matte. Harga dari tiap variannya sendiri masih belum diketahui, namun jika anda tertarik anda dapat langsung mengunjungi dealer Hyundai terdekat untuk melakukan pemesanan. Setiap pembelian, anda akan mendapatkan Garansi kendaraan 4 tahun/100.000 km, Gratis jasa dan suku cadang servis berkala 4 tahun/60.000 km, dan Garansi high voltage battery 8 tahun/160.000 km (khusus Hybrid). Tentunya dilihat dari mana yang tercapai terlebih dahulu. Bagaimana, tertarik?

Read Prev:
Read Next: