Hyundai i20 Active 2018 Rilis di India, Pakai Skema Dual Tone

by  in  Berita & Hyundai & International
Hyundai i20 Active 2018 Rilis di India, Pakai Skema Dual Tone
0  komentar

AutonetMagz.com – Tren crossoverisasi dari mobil – mobil non-SUV memang menjadi sebuah tren yang digandrungi dalam beberapa tahun terakhir ini, dan lihat saja sudah berapa banyak mobil yang begaya crossover look hanya bermodalkan add on body berwarna hitam yang membungkus sekujur bodynya. Nah, kali ini giliran pihak Hyundai yang menyegarkan crossover kompak miliknya yaitu Hyundai i20 Active.

Hyundai i20 Active sendiri bukanlah sebuah varian yang baru, karena sudah sejak 2015 silam pihak Hyundai India memperkenalkan varian yang lebih macho ini. Seperti biasa, kehadiran dari Hyundai i20 Active 2018 ini langsung terlihat dari perbedaan di sisi eksteriornya, mari kita amati perlahan. Dari sisi depan sebenarnya tak ada perubahan yang sangat berarti, mobil ini masih menggunakan front under guard berwarna silver yang ukurannya terlihat besar jika dibandingkan dengan dimensinya, lalu lampu kabut berbentuk bundar dan juga grille bilah horisontal, hanya saja di versi 2018 ada bahan krom yang membingkai grille-nya.

Pindah ke sisi samping, bagian ini bisa dikatakan tak ada perubahan, spion masih memiliki lampu sein, add on body masih sama, side body moulding masih sama, bahkan aksen tutup tangki pun masih tetap sama. Praktis hanya ada perbedaan dalam hal warna saja di versi 2018 ini, dimana cover spion dilabur warna hitam, dan atap serta pilar A & B dilabur warna putih sebagai skema warna dualtone miliknya. Sisi belakang pun ubahanya tak terlalu banyak, kini Hyundai i20 Active sudah menggunakan antena model shark fin, lalu emblem ‘Active’ kini berwarna silver, foglamp belakang memiliki detail bentuk yang sedikit berbeda, dan adanya guard di bibir pintu belakang mobil ini.

Sisi interior dari Hyundai i20 Active ini juga relatif sama, hanya ada beberapa detail yang berubah, seperti kisi AC, gear knob, dan jok yang diberikan aksen biru yang menyala, lalu head unit dengan layar sentuh. Sayangnya Hyundai i20 Active tak mendapatkan desain lampu belakang baru seperti versi Eropa. Hyundai i20 Active sendiri mulai dijual dengan harga 146,8 jutaan di India, hingga versi termahal di angka 210 jutaan Rupiah. Hyundai i20 Active mengandalkan mesin 1.200cc Kappa Engine dan mesin diesel 1.400cc L U2 CRDi. Transmisi manual menjadi pilihan satu – satunya dari Hyundai i20 Active, dengan model 5 speed untuk versi bensin dan 6 speed untuk mesin dieselnya.

Baca Juga : Hyundai i20 Active Ramaikan Pasar Hatchback dengan Gaya Crossover

Hyundai i20 Active 2018 sendiri akan berhadapan dengan beberapa pesaing seperti Suzuki SX4 S-Cross dan juga Honda WR-V di India. Kalau menurut kalian, apakah Hyundai i20 Active layak dibawa ke Indonesia? Mungkin bisa sedikit mengobati kerinduan mereka yang menyukai Toyota Yaris Heykers. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: