Hyundai 45 EV : Mobil Konsep Beraroma Masa Lalu

by  in  Berita & Hyundai & International
Hyundai 45 EV : Mobil Konsep Beraroma Masa Lalu
0  komentar

AutonetMagz.com – Nampaknya, konsep dan gaya retro tidak hanya menghinggapi segmen roda 2 saja, melainkan segmen roda 4 juga. Sudah ada beberapa mobil konsep yang malah menggunakan tema retro yang dipadukan dengan beberapa sentuhan modern. Sebut saja Peugeot e-Legend, Honda Sport EV Concept, hingga Honda e. Nah, yang terbaru adalah Hyundai 45 EV yang juga mengusung konsep Retro Modern, mari kita bahas.

Jadi, pihak Hyundai memperkenalkan Hyundai 45 EV Concept di Frankfurt Motor Show 2019 yang saat ini tengah berlangsung. Nah, secara bentuk, Hyundai 45 EV Concept sebenarnya terinspirasi dari sosok Hyundai Pony Coupe Concept tahun 1974. FYI, sosok Hyundai Pony sendiri akhirnya diproduksi di tahun 1975 dan menjadi produk pertama Hyundai. Hyundai Pony didesain oleh Giorgio Giugiaro dari ItalDesign, namun sayangnya eksistensi mobil ini hanya bertahan hingga tahun 1990 an saja. Nah, karena nilai historis yang tinggi, Hyundai 45 EV Concept pun terinspirasi secara model dari Hyundai Pony.

Selain menghadirkan kesan retro, Hyundai 45 EV Concept juga memberikan beberapa gambaran lain. Pertama, desain Hyundai 45 EV Concept menunjukkan bagaimana nantinya mobil – mobil listrik masa depan Hyundai akan didesain. Secara tak langsung, bisa jadi desain dari Hyundai 45 EV Concept akan menjadi bahasa desain baru Hyundai. Kedua, Hyundai juga menunjukkan bahwa Hyundai 45 EV Concept menggambarkan pengalaman berkendara baru dengan teknologi listrik dan juga teknologi otonom Hyundai di masa depan. Nah, kalian kepo nggak dari mana angka 45 bisa menjadi nama mobil ini?

Jadi, nama ’45’ merujuk pada sudut 45 derajat yang bisa kita lihat di sisi depan dan belakang mobil ini dari sisi samping. Sehingga, kalau diperhatikan dari samping, secara keseluruhan mobil ini bak membentuk diamond shape. Inilah yang akan menjadi bahasa desain baru untuk mobil listrik Hyundai. Jelas merupakan evolusi yang menarik dari bahasa desain ‘sensuour sportiness’ yang khas Hyundai. Hyundai 45 EV Concept memiliki rangka monokok, dan menggunakan bahan yang ringan yang terinispirasi dari pesawat terbang.

Jadi, apa tanggapan kalian terkait sosok Hyundai 45 EV Concept ini?

Read Prev:
Read Next: