Honda HR-V Facelift Dirilis di Thailand, Ada Autonomous Braking!

by  in  Berita & Honda & International
Honda HR-V Facelift Dirilis di Thailand, Ada Autonomous Braking!
0  komentar

AutonetMagz.com – Baru saja beberapa hari lalu dirilis teaser-nya, kini pihak Honda Thailand ternyata telah merilis secara resmi Honda HR-V Facelift untuk pasar Thailand. Secara tampilan kita sudah bisa menebak seperti apa sosok dari Honda HR-V Facelift versi Thailand ini, walaupun ada sedikit detail yang berbeda dengan versi Jepang. Namun untuk fitur, ternyata pihak Honda Thailand tak mau setengah – setengah. Yuk kita bahas.

Honda HR-V Facelift, seperti yang kita tahu memang mendapatkan perubahan minor di awal tahun ini. Bisa dikatakan bahwa ubahan terbanyak ada di sisi fascia depannya. Sama dengan vesi Jepang, Honda HR-V Facelift  Thailand juga mendapatkan lampu LED baru dengan model yang direfleksikan, LED DRP baru di sisi bawah, grille baru khas Honda jaman now yang menyambung bak alis di sisi atas lampu dan juga bumper depan yang direvisi. Sedangkan tampang belakangnya sejatinya hampir tak ada ubahan, kecuali pada detil lampu belakang yang menggunakan LED baru dengan housing yang dilapis smoke dan adanya garnish krom yang melintang di atas plat nomor. Oiya, beberapa detail minor seperti fender yang kini dilabur warna hitam, dan juga spion yang warnanya senada ada di Honda HR-V Facelift Versi Thailand ini.

Honda HR-V Facelift versi Thailand sendiri baru akan masuk ke diler – diler di Negeri Gajah Putih pada tanggal 8 Juli 2018 mendatang. Nah, ada detil yang menarik yang ada di Honda HR-V Facelift versi Thailand ini yang sepenuhnya berbeda dengan versi Jepang, yaitu pada velg yang digunakan. Yap, velg untuk Honda HR-V Facelift Jepang menggunakan model kipas dengan sudut yang tegas dan skema dual tone yang menurut kami cukup cakep untuk dilihat. Sedangkan untuk Honda HR-V Facelift versi Thailand menggunakan model palang lima 17 inci  dengan dual tone  juga, namun laburan warna silver tipis yang ada di velg ini justru membuat velg nampak cungkring, karena bagian yang lebih tebal dari velg ini seolah tak terlihat karena dilabur warna hitam. Bagus atau Jelek? Kembali ke selera.

Nah, namun velg tersebut hanya ada di trim RS saja, sebuah Trim yang kita familiar, namun baru ada di Thailand di facelift ini. Nah, hal lain yang menarik adalah kehadiran warna Passion Red Pearl yang nampak jauh lebih keren daripada warna merah murah meriah yang tak perlu menambah biaya dan ada di Honda HR-V yang kita kenal. Namun warna baru ini pun hanya ada di varian RS saja. Beberapa hal baru di Honda HR-V Facelift Thailand adalah Panoramic Sunroof, dan City Brake Active System yang merupakan Autonomous Emergency Braking versi Honda, semacam SCBS di Mazda. Selain itu, ada pula Honda LaneWatch yang pernah kami singgung sebelumnya, kenapa tidak kamera 360 derajat? Bisa jadi minimalisasi biaya. Fitur lain? Ada 6 buah airbag, sistem infotainment dengan layar sentuh 7 inci, dan Walk Away Auto Lock function.

Untuk urusan mesin, Honda HR-V Facelift Thailand mengandalkan mesin 1.800cc i-VTEC yang sudah kita kenal, dengan transmisi CVT. Varian Hybrid? Tak ada, dan memberikan ruang lega bagi Toyota untuk bermain – mein dengan C-HR Hybrid yang diproduksi lokal disana. Honda HR-V Facelift Thailand sendiri dijual dengan harga 405 juta Rupiah untuk trim E, lalu 452 juta Rupiah untuk varian EL dan 477,8 juta Rupiah untuk varian RS sebagai top of the line. Mahal? Ya masih masuk akal, kan fiturnya lebih lengkap. Kalau menurut kalian bagaimana?

Read Prev:
Read Next: