AutonetMagz.com – Setelah segmen LMPV, segmen LSUV juga menjadi segmen yang tengah hangat diperbincangkan. Apalagi jika kita melihat penjualan mobiol terlaris di Indonesia, salah satu perwakilan LSUV mampu bertengger di posisi 3 besar, menempel dua LMPV yang laris manis di kelasnya. Nah, walau hanga diperbincangkan, nyatanya kontestan di segmen LSUV masih minim, hanya duet LSUV Astra dan Honda BR-V. Dan Honda BR-V sendiri adalah produk paling ‘lawas’ yang masih dijual saat ini.
Kata ‘Lawas’ yang kami tulis sendiri bukan berarti mobil ini usang, hanya saja Honda BR-V kini terlihat kalah ‘wow’ dengan All New Toyota Rush dan All New Daihatsu Terios yang datang belakangan. Jika dipikir – pikir lagi, sejatinya Honda BR-V memang sempat merasakan posisi tersebut saat hadir pertama kali beberapa tahun lalu. Sosoknya yang kala itu bak sebuah Honda CR-V versi low budget membuat Toyota Rush dan Daihatsu Terios versi lama kala itu terasa usang. Namun pasca kehadiran generasi terbaru dari duet Rush-Terios, keadaan malah berbalik 180 derajat. Dan kini, tentunya pihak Honda dituntut untuk segera memberikan update pada Honda BR-V.
Dengan munculnya Honda Brio baru, yang notabene adalah basis dari produksi Honda Mobilio dan Honda BR-V, tentunya harapan akan munculnya versi terbaru Honda BR-V pun kembali naik. Dan hal ini dibenarkan oleh pihak Honda melalui Marketing and Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Jonfis Fandi. Beliau yang ditemui di sela – sela acara Honda Brio di Bogor kemarin memastikan bahwa Honda BR-V dipastikan bakal diperbaharui, namun pihaknya belum bisa menyebutkan detail informasi lainnya, termasuk kapan diperkenalkannya sosok Honda BR-V terbaru.
Namun Jonfis sempat menyebutkan bahwa sosok Honda BR-V terbaru bisa saja muncul di IIMS 2019, atau malah bukan. Tentunya kalimat tersebut langsung membuat kami fokus pada kata ‘IIMS 2019’, walau bukan jaminan jikalau versi terbaru Honda BR-V bakal muncul di gelaran tersebut. Toh, sampai detik ini belum ada bocoran sedikitpun terkait sosok Honda BR-V ini. Namun bisa saja nantinya pihak Honda mempertontonkan dahulu versi ‘Konsep’ dari Honda BR-V terbaru di IIMS 2019, seperti yang mereka lakukan pada Honda Brio melalui Honda Small RS Concept di gelaran IIMS 2018 kemarin.
Yang jelas, pihak Honda memang harus menggarap serius segmen LSUV melalui Honda BR-V, apalagi DFSK segera menyiapkan DFSK Glory 560 dan Mitsubishi yang juga serius terjun di segmen LSUV per tahun 2019 ini. Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.
Read Next: Suzuki Baleno Sukses Tikung Jazz dan Yaris di Februari 2019