AutonetMagz.com – Sejak pertengahan bulan Pktober 2021 kemarin, Pemerintah Indonesia telah menerapkan skema pajak PPnBM baru yang kini tidak akan bergantung pada sistem gerak, bodysize maupun kubikasi mesin. Skema pajak baru ini menggunakan hasil uji emisi sebagai standar untuk menetapkan harga, dan oleh karenanya banyak yang menyebut skema ini sebagai Pajak Emisi. Lantas, setiap brand pun berlomba mengumumkan update mereka terhadap harga produk baru mereka dengan skema baru. Namun, memang tidak semua brand berubah harganya bulan lalu. Seperti halnya Mazda, yang baru saja mengumumkan perubahan harga untuk line up mereka. Yuk kita bahas lebih lanjut.
Mazda CX-3 Turun, CX-5 naik
Selain Toyota dan BMW, bisa dikatakan Mazda adalah brand yang paling banyak mendapatkan dampak dari pajak emisi ini. Mengapa? Karena line up produk mereka terbilang lengkap. Sedan ada, penggerak 4 roda juga ada. Nah kami pun telah mendapatkan data lengkap perubahan harga line up Mazda, dan kita mulai dari versi paling kecil. Mazda2 sebagai produk paling mungil dan paling murah dari Mazda Indonesia mengalami kenaikan harga sebesar 18,9 juta untuk tipe GT, dimana harga awalnya 308,8 juta menjadi 327,7 juta Rupiah. Sedangkan Mazda CX-3 tipe 1.5 Sport juga mengalami kenaikan 2,2 juta dari 353,3 juta ke 355,5 juta Rupiah. Sebaliknya, Mazda CX-3 2.0 Pro malah mengalami penurunan harga yang signifikan, yaitu 21,1 juta Rupiah. Sehingga, crossover yang dulu dihargai 454,4 jutaan ini memiliki harga baru 433,3 juta Rupiah. Hmmm, ini menggiurkan.
Beda nasib dengan sang adik, Mazda CX-30 GT malah mendapatkan kenaikan harga, walaupun tidak signifikan. Harga MAzda CX-30 GT naik 2,3 juta dari 534,3 jutaan ke 536,6 jutaan Rupiah. Kabar baiknya, versi hatchback dan sedan-nya kompak turun harga. Yap, si ganteng Mazda3 Hatchback mendapatkan koreksi harga 5,6 juta dari 525,5 jutaan ke 519,9 jutaan Rupiah. Sedangkan Mazda3 Sedan kini menjadi versi termurah dengan banderol di bawah 500 jutaan. Versi sedan ini dihargai 489,9 juta Rupiah berkat koreksi harga sebesar 78,9 juta Rupiah, Sadis. Sayangnya, Mazda CX-5 mengalami kenaikan harga. Varian yang laris seperti varian GT dan GT Kuro Edition mengalami kenaikan harga sebesar 3 juta dan 3,4 juta Rupiah. Untuk Mazda CX-8 tipe Elite juga mengalami kenaikan harga, dimana dulu harganya 759,9 jutaan Rupiah dan naik 8,9 juta ke angka 768,8 juta Rupiah. Lalu, bagaimana dengan Mazda CX-9? Kalau kalian mengincar varian FWD, maka kabar buruknya, tidak ada koreksi harga sama sekali. Jadi, harganya tetap.
Mazda6 Turun Jauh, CX-9 AWD Juga
Namun, kalau kalian mengincar varian AWD, maka kabar baik bagi kalian. Mazda CX-9 AWD mendapatkan koreksi harga yang cukup signifikan, yaitu mencapai 68 jutaan Rupiah. Jadi, awalnya Mazda CX-9 AWD dijual di harga 1 Miliar kurang 1 juta, dan kini bergerak ke harga 929 jutaan Rupiah. Belum selesai sampai di sana, rekor koreksi harga terbesar jatuh pada mobil sedan yang sering digunakan sebagai patwal yaitu Mazda6 sedan. Mazda6 sedan mendapatkan koreksi harga sebesar 90 juta Rupiah, dari yang awalnya dijual di angka 729 jutaan Ruoiah menjadi 639 jutaan Rupiah. Sedangkan Mazda6 Estate ternyata juga ikut menikmati manisnya pajak emisi dengan potongan harga sebesar 58,9 jutaan Rupiah. Uniknya, harga jual varian sedan dan estate kini jadi sama di angka 639,9 jutaan Rupiah. Sebuah deal yang menarik kalau kalian ingin memiliki sebuah estate buatan Jepang yang cantik.
Jadi, bagaimana menurut kalian?
Read Next: Hyundai i30 Fastback N Amankan WSBK Indonesia 2021