DSS Motor, Pemain Baru di Sektor Mobkas yang Menargetkan Jadi Pemain Utama

by  in  Berita & Nasional
DSS Motor, Pemain Baru di Sektor Mobkas yang Menargetkan Jadi Pemain Utama
0  komentar

AutonetMagz.com – Membeli mobil bekas bisa dibilang cukup tricky. Ketidaktahuan konsumen akan kondisi yang tak terlihat pada mobil bisa dimanfaatkan oleh oknum pedagang nakal. Maka dari itu, konsumen akan lebih percaya dengan dealer mobil bekas yang berlembaga (seperti Carsome, Carro, OLX, Broomhive, Mobil88, dsb.). Harga yang lebih mahal dari harga pasaran tidak terlalu dipermasalahkan oleh konsumen, karena kondisi mobilnya sudah terjamin.

Kondisi Terjamin

Maka dari itu, PT Digital Sumber Sejahtera Motor (”DSS-Motor”) mengumumkan kehadirannya sebagai perusahaan mobil bekas terbaru di Indonesia. Sebagai informasi, PT Digital Sumber Sejahtera Motor merupakan perusahaan joint venture antara Mitsubishi Corporation dengan tiga dealer besar Mitsubishi. Adapun dealer besar tersebut ialah Srikandi Diamond Indah Motors, Sun Star Prima Motor, dan Dipo Internasional Pahala Otomotif.

DSS-Motor akan memfokuskan diri sebagai perusahaan mobil bekas dan menyediakannya kepada rekanan showroom atau langsung kepada pelanggan. DSS-Motor juga menjalin kerjasama dengan perusahaan penyedia layanan jaminan sertifikasi kendaraan. Maksudnya seperti Otospector dan Otoklix untuk memberikan kepercayaan tambahan kepada pelanggan. Setiap mobil bekas yang dijual oleh DSSMotor telah disertifikasi dengan garansi, sehingga menjamin kondisi kendaraan.

Lembaga Pembiayaan

Demi memudahkan konsumen soal pembiayaan, DSS-Motor juga bekerjasama dengan Dipo Star Finance. Melalui platform online www.mocil.id, memudahkan konsumen untuk menentukan paket kredit yang sesuai kebutuhanya. Platform tersebut juga memungkinkan untuk Transaksi via website sehingga memudahkan pelanggan untuk membeli kendaraan DSS-Motor dan rekanan showroom. DSS Motor akan membuka lima cabang, yaitu di Bintaro, Cinere, Bandung, Surabaya, dan Medan,

Kami juga menawarkan mobil bekas berkualitas tinggi dengan kemudahan pembayaran, baik secara tunai maupun kredit. Dengan dukungan mitra dan layanan pembiayaan yang handal, kami yakin DSS-Motor akan menjadi pilihan utama bagi pecinta mobil bekas di Indonesia,” tutup Naoto Oda, selaku Presiden Direktur dari DSS-Motor.

Read Prev:
Read Next: