Sinarmas Hana Finance Resmi Hadir, Siap Fasilitasi Kredit Mobil Seken di Indonesia

by  in  Berita & Nasional
Sinarmas Hana Finance Resmi Hadir, Siap Fasilitasi Kredit Mobil Seken di Indonesia
0  komentar
sinarmas hana finance launching

AutonetMagz.com – Jika menurut sebagian orang mobil baru tidak ada yang bagus semua, kadang memilih mobil bekas yang dulu sempat jadi impian tetap jadi pilihan yang paling dianggap pas. Bayangkan, dengan harga setara small SUV baru sekarang misalnya, bisa dapat sedan Eropa meski sudah agak tua. Untuk menggenjot pasar mobil bekas dan melayani konsumen yang memiliki minat membeli mobil bekas, diluncurkanlah PT Sinarmas Hana Finance (SHF).

PT SHF adalah perusahaan pembiayaan patungan hasil kolaborasi Hana Financial Group yang bekerja sama dengan Sinarmas Group pada hari Selasa (08/12). Kedua grup besar ini menempatkan modal awal sebesar Rp150 miliar dan berbagi saham dengan komposisi 55% dipegang oleh Hana Capital, 30% (PT Bank KEB Hana Indonesia) dan sisanya 15% (PT SinarMas Multiartha. Tbk).

sinarmas hana finance peluncuran

Peresmian SHF dilakukan oleh Chu Jin Ho, CEO Hana Capital Korea di Hotel Le Meridien. Tidak ketinggalan ada Dumoly Pardede Deputy Komisioner Pengawas IKNB II OJK, Cho Tae Young, Duta Besar Korea Selatan, Suwandi Wiratno Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI), Lee Jae Hak, Presiden Direktur PT Bank KEB Hana Indonesia dan Dani Lihardja Direktur PT SinarMas Multiartha. Tbk.

CEO Sinarmas Hana FinanceSeo Ji Su menyatakan bahwa,”Perusahaan pembiayaan patungan ini dibentuk untuk memenuhi kebutuhan pasar khususnya pasar mobil bekas di segmen menengah yang potensinya masih sangat besar. Saat ini, dalam jangka pendek, kami akan memperkuat infrastruktur internal dan akan fokus menggarap pasar ini. Namun ke depan, kami akan memasuki pasar yang lebih besar seperti mobil baru, kendaraan komersial, alat berat, properti dan lainnya yang tidak tersentuh oleh pihak perbankan.”

Seo Ji Su menambahkan bahwa saat ini pelayanan bagi konsumen diproses di kantor pusat di Jakarta. Dalam waktu dekat, SHF akan membuka beberapa cabang seperti di Bekasi, Tangerang,Depok, dan beberapa kota yang potensial di pulau Jawa. “Kota-kota ini dipilih karena memiliki potensi yang sangat besar untuk kendaraan roda empat bekas di segmen menengah” katanya.

peresmian sinarmas hana finance

Seo Ji Su mengungkapkan bahwa pihaknya akan bersinergi dengan Bank KEB Hana untuk   meningkatkan porsi bisnis dan customer based. “Hingga 120.000 nasabah Bank KEB Hana adalah potensi pasar yang dapat kami kembangkan untuk pemasaran produk SHF. Khususnya untuk produk yang tidak dibiayai oleh pihak bank seperti mobil dinas,mesin dan lainnya.”

Untuk awal, mereka akan melayani durasi kredit mobkas paling cepat selama 1 tahun dan paling lama 5 tahun. Mereka belum berani bilang bunganya berapa persen, yang pasti sangat bersaing untuk bisa menggaet konsumen. So, bagi yang malas beli mobil baru karena mobil-mobil baru tidak punya karakter dan identitas yang kuat seperti mobil lama, sekarang sudah ada yang siap membantu pembiayaannya nih. Apa pendapatmu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: