Bugatti Veyron Unit Pertama Masuki Meja Lelang, Siap Untuk Menawar?

by  in  Berita & Bugatti & International
Bugatti Veyron Unit Pertama Masuki Meja Lelang, Siap Untuk Menawar?
0  komentar
bugatii-veyron-001

AutonetMagz.com – Masa produksinya boleh saja berakhir, tapi nama Bugatti Veyron masih tetap terpatri kuat di benak beberapa orang sebagai mobil tercepat di dunia yang berhasil menembus angka 1.000 hp dan top speed di atas 400 km/jam. Mobil ini terbatas hanya 450 unit, dengan versi terakhir dinamai Bugatti Veyron La Finale yang langsung laris diburu pembeli. Jika yang terakhir cukup spesial, bagaimana dengan Bugatti Veyron pertama?

Yang anda lihat ini adalah Bugatti Veyron 2006 dengan kode pembuatan 001, alias yang pertama meluncur dan dijual di pasaran. Hypercar warna hitam-merah dengan interior beige dan sport seats ini kini sedang berusaha untuk memasuki rumah lelang dan mencari pemilik baru yang bersedia memilikinya dengan harga tinggi.. Maaf, maksud kami sangat tinggi.

bugatti-veyron-001-red

Lelang yang akan berlangsung di Monterey tanggal 13 Agustus mendatang menyatakan kalau harga Bugatti Veyron ini bisa menyentuh 1,8 juta dollar AS, bahkan bisa naik lagi ke 2,4 juta dollar AS, atau sekitar 24 M hingga 33 M rupiah. Itu hampir 2 kali lipat harga barunya, jadi jelas kalau pemilik mobil ini bakal menang banyak kalau mobil ini laku lebih mahal lagi, dan pemenang lelangnya bakal sangat terkenal.

Kami sih yakin beberapa dari anda sudah hapal spek Veyron ini, tapi rasanya tabu kalau menyebut Veyron tapi tak membahas mesinnya. Mesin besar 8.000 cc W16 dengan 4 turbo ini bisa melontarkan 1.001 hp, dan untuk menjaganya tetap dingin, ia perlu 10 radiator. Top speed unit pertama ini sebenarnya belum tembus 400 km/jam, masih 378 km/jam, tapi tetap saja kencang.

interior-bugatti-veyron-001

Oh ya, Veyron ini baru berjalan sejauh 1.287 kilometer, berarti masih dalam kategori kinyis-kinyis untuk mobil semahal ini. Sebelum dilelang, Bugatti of Beverly Hills sedang memperbaiki mobil ini agar kondisinya prima kembali, termasuk mengganti bannya dengan ban baru, di mana harga 1 ban Bugatti Veyron bisa untuk membeli sebuah Toyota Avanza. Oh iya, mobil ini pernah kecelakaan sebelumnya.

unit-bugatti-veyron-pertama

Bagaimana, apa salah satu dari anda berminat dan mampu memiliki mobil ini? Silahkan pergi ke Amerika Serikat untuk langsung membelinya, siapa tahu anda bisa jadi pemilik Bugatti Veyron kedua di Indonesia.. Eh, kedua atau pertama ya? Ah, sudahlah, sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: