Bugatti Chiron Sport : Varian Kentjang dari Mobil Kentjang

Bugatti Chiron Sport : Varian Kentjang dari Mobil Kentjang
0  komentar

AutonetMagz.com – Rasanya baru kemarin – kemarin ini Bugatti Veyron mampir ke Indonesia dengan harga yang mencengangkan, dan di Geneva International Motor Show, hal itu mah sudah basi. Ya, menurut kami agak lucu jika suatu mobil diluncurkan di Indonesia padahal di dunia varian selanjutnya sudah keluar, jadi agak gimana gitu, lain ceritanya dengan Tesla P100D yang mampir ke Indonesia.

Kembali ke Bugatti Chiron, gelaran tahunan yang bertempat di Swiss ini menjadi tempat bagi Bugatti Chiron untuk memamerkan varian kencangnya. Standarnya saja sudah kencang, mau diapain lagi sih bos? Bugatti sendiri berujar bahwa mobil ini memiliki handling dan kelincahan yang meningkat signifikan dibandingkan Bugatti Chiron biasa.

Hal ini tercipta berkat velg super ringan dan penggunaan serat karbon dimana – mana, sampai – sampai wipernya saja pakai serat karbon. Hal ini berimbas kepada berat yang terduksi hingga 18 kg. Untuk urusan lain, suspensi juga turut diperkeras 10% dan sistem kemudi juga turut diberikan ubahan.

Meski diatas kertas tidak ada perubahan angka yang berarti, Bugatti Chiron Sport dapat 5 detik lebih cepat dari standar untuk melahap sirkuit Nardo. Tidak tanggung – tanggung, mereka mengatakan mobil ini sanggup menikung dengan kecepatan 200 km/h. Logis sih, mesin tidak berubah tapi bobot lebih ringan akan meningkatkan power to weight ratio.

Jika kalian ingin memesannya, siapkan uang setidaknya 3,672 juta Dollar dan siapkan hati yang sabar karena mobil ini baru bisa diantarkan ke konsumen di akhir tahun 2018. Bertengger dengan varian Italian Red, Bugatti Chiron Sport menjadi mobil termahal di pagelaran Geneva Motor Show. Bagaimana? Apakah kalian suka melihatnya?

Read Prev:
Read Next: