Jakarta, AutonetMagz – Tanpa seremonial apapun, BMW Indonesia meluncurkan generasi kelima dari sedan sport BMW M3 dan model coupe BMW M4 Coupé.
Desainnya merupakan kombinasi dari fungsionalitas dan keindahan, didukung dengan karakter tegas yang tercermin dari lubang udara yang besar di bumper depan. Bumpernya sendiri menggunakan bahan CFRP (Carbon Fibre Reinforced Plastik) yang dikombinasikan dengan bahan alumunium pada bodinya. Pada bagian belakang terdapat diffuser untuk memaksimalkan downforce mobil ini.
Untuk generasi kelima ini, penurunan bobot mobil merupakan salah satu konsep utama yang digunakan pada New BMW M3 dan BMW M4. Tim perancang mampu mengurangi bobot mobil ini hingga 80 kg berkat penggunaan material bahan yang ringan.
Kabar baik lainnya adalah atap mobil berbahan CFRP yang sebelumnya hanya tersedia pada model coupé, sekarang akan diterapkan juga pada seluruh M-series sedan. Bahan ini akan membantu mengurangi berat sekitar 5 kg untuk New M3 dan 6 kg untuk New M4 Coupé .
BMW M3 dan M4 Coupé 2014 ini dilengkapi dengan mesin baru 6 silinder in-line M Twin Power Turbo Technology yang menghasilkan tenaga sebesar 431 hp dan torsi 550 Nm hingga mampu melesatkan mobil ini dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 4,1 detik saja, dengan kecepatan maksimum mencapai 250 km/jam (dibatasi secara elektronik).
Mobil ini sudah dilengkapi dengan transmisi M DCT Drivelogic untuk menghasilkan perpindahan gigi yang halus dan responsif. Sebuah Launch Control juga dipasangkan pada mobil ini untuk mengoptimalkan percepatan, sedangkan satu set Active Differential M dan M Servotronic akan memastikan respon berkendara yang maksimal.
Di bagian interior, seri M3 dan M4 Coupé terbaru ini dibuat lebih eksklusif dan fungsional, dilengkapi setir multifungsi yang telah dilapisi kulit dan jok khas M Sport. Atap mempunyai corak Anthracite yang menjadi pembeda dari model non M-Series. Khusus untuk M-series, BMW melengkapi generasi barunya ini dengan M Laptimer yang memungkinkan pemilik menganalisis gaya mengemudi mereka sendiri.
Melalui port USB atau adaptor snap-in, pemilik dapat dengan mudah mengoperasikan M Laptimer menggunakan iDrive Touch Controller. Fungsinya untuk merekam kecepatan, akselerasi longitudinal dan lateral, putaran mesin, posisi akselerator, posisi transmisi dan konsumsi bahan bakar yang dapat ditampilkan dalam bentuk grafik warna di smartphone si pemilik.
Dengan semua fitur dan kemampuannya tersebut, New BMW M3 sedan di banderol dengan harga Rp 1,699 miliar, sedangkan harga untuk BMW M4 Coupé adalah Rp 1,799 miliar (off the road atau belum termasuk pajak). Ayo pak milyarder, ada mainan baru nih.
Read Next: Lamborghini Huracan Siap Berkeliaran di Indonesia Bulan September