AutonetMagz.com – Hadirnya versi Gran Coupe dari BMW tak lain dan tak bukan karena mereka kena kompor dari kesuksesan Mercedes Benz dengan CLS-Class yang bisa membuktikan kalau 4-door coupe rupanya banyak yang minat. Dibuka dengan munculnya BMW 6 Series Gran Coupe – termasuk versi M6 – versi Gran Coupe terus dilanjutkan ke jajaran model lain, maka dari itu sekarang ada 4 Series Gran Coupe.
Virus model Gran Coupe sepertinya akan menjangkiti 2 Series juga, karena seorang narasumber BMW dan laporan dari Autocar berkata bahwa BMW 2 Series coupe akan dibuat versi 4 pintunya, tapi bukan sedan, melainkan Gran Coupe, termasuk versi M2 Gran Coupe. Jika memang benar demikian, maka Mercedes Benz CLA-Class dan Audi A3 sedan akan dapat rival yang jumlah pintunya sama, meski tanpa ada versi Gran Coupe pun mereka bertiga sudah sekelas.
Selain penambahan jumlah pintu, wheelbase akan sedikit dipanjangkan dibanding 2 Series Coupe, jadi penumpang belakang tidak punya alasan untuk protes akan ruang kabin yang ada. Namun karena masih gosip, jelas masih ada kebimbangan menurut narasumber dari BMW itu, karena selain Gran Coupe, BMW juga minat dengan bentuk bodi liftback untuk 2 Series seperti yang mereka lakukan di 3 Series GT.
Ada kecurigaan bahwa BMW 2 Series Gran Coupe adalah realisasi dari BMW Concept Compact Sedan yang memakai format FWD dan spesial dijual di China saja. Benarkah? Tidak juga, sebab mereka tetap pakai penggerak RWD, posisi mesin longitudinal dan khusus untuk M2 Gran Coupe, mesin 6 silinder turbo. Jadi, tidak akan pakai platform UKL seperti yang kita temukan di Active Tourer, Gran Tourer, X1 dan Mini.
Jika memang demikian, jadilah 2 Series sebagai model terlengkap di jajaran BMW. Mau 2 Series 4 pintu? Ada. Mau 2 Series coupe? Ada. Mau 2 Series hatchback dengan bagasi lega? Ada, Active Tourer. Mau 2 Series berupa MPV 3 baris? Ada, Gran Tourer. Mau SAV? Ada X2 nanti. Mau convertible? Ada. Kasarnya, bisa saja 2 Series keluar dari BMW dan bikin merek sendiri, toh pilihan modelnya paling lengkap dibandingkan BMW lain.
Menurutmu, perlukah BMW 2 Series Gran Coupe hadir di dunia? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: KTB Mitsubishi Recall 124 Ribu Kendaraan di Indonesia!