Surabaya, AutonetMagz.com – Dari waktu ke waktu, nampaknya keseriusan BMW Indonesia untuk membawa line up elektrifikasi mereka ke Indonesia makin terbukti. Dan ini terlihat lewat masuknya BMW i5 sebagai versi listrik dari BMW 5 Series di Indonesia. Dan mobil yang sama juga sudah sampai di kota Pahlawan, Surabaya. Yuk kita bahas lebih lanjut.
Seri 5 Listrik Pertama di Indonesia
Jadi, BMW Astra Surabaya sebagai satu-satunya diler BMW i di Jawa Timur telah resmi memperkenalkan BMW i5 untuk konsumen di Jatim. Versi listrik dari BMW 5 Series ini hadir dengan tipe BMW i5 eDrive40 M Sport. Untuk harga, BMW i5 eDrive40 M Sport dipasarkan di Jatim dengan banderol 2,225 miliar Rupiah, OTR Surabaya. Nah, secara spesifikasi, BMW i5 eDrive40 M Sport hadir dengan opsi baterai dan motor listrik yang menarik. Baterainya terbilang besar, yaitu 81,2 kWh dengan range mencapai 592 kilometer berdasarkan WLTP. Sedangkan motor listriknya memiliki keluaran tenaga 340 hp dengan torsi 430 Nm.
“BMW Seri 5 adalah salah satu model favorit pelanggan di Jawa Timur. Model ini tawarkan pengalaman berkendara yang lebih dinamis dari sebelumnya, menampilkan rangkaian inovasi digital dan untuk pertama kalinya, mesin penggerak full-listrik. Sebagai wujud komitmen BMW Astra sebagai diler BMW satu-satunya di Jawa Timur, hari ini kami hadirkan BMW i5 untuk pertama kalinya di Jawa Timur”, ujar Octa Wibowo, Head Branch BMW Astra Jawa Timur. “Sebagai wilayah yang penting bagi BMW Astra, kami terus meningkatkan kualitas layanan mulai dari pembelian mobil baru, layanan purna jual, hingga penjualan kembali atau trade-in untuk semakin memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di Jawa Timur,” tambahnya.
Spesifikasi & Fitur BMW i5
Lantas, apa saja yang baru di BMW i5 eDrive40 M Sport? Selain penggunaan tenaga listrik, BMW juga mengubah tampilan luar dan dalam di generasi terbaru dari seri 5 ini. Secara dimensi, BMW i5 bertambah panjang 97 mm menjadi 5.060 mm, lebar 32 mm menjadi 1.900 mm, dan tinggi 36 mm menjadi 1.515 mm. Wheelbase-nya pun ikut diperpanjang 20 mm menjadi 2.995 mm. Lampu depan baru, dan hadir pula BMW Iconic Glow yang bisa menyala layaknya BMW i7. Di sisi samping, yang menonjol adalah ornamen angka 5 timbul di pilar C yang dilabur warna emas. DI bagian Interior, BMW i5 menggunakan BMW Curved Display dengan ukuran 12.3-inci information display dan 14.9-inci control display.
Aspek kemewahan juga didukung dengan penggunaan panorama glass roof dan HiFi loudspeaker system Harman Kardon. Yang unik, BMW i5 adalah model pertama yang hadirkan interior yang sepenuhnya menggunakan bahan vegan sebagai standar. Material yang digunakan adalah Veganza yang memiliki sifat seperti kulit dengan perforasi dekoratif. BMW i5 hadir pula dengan fitur Sport Boost atau Launch Control. Fitur ini membuat BMW i5 eDrive40 bisa berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam 6,0 detik. Ada juga fitur MAX RANGE yang memungkinkan range meningkat hingga 25 persen jika diperlukan dengan membatasi daya dan kecepatan serta menonaktifkan fungsi kenyamanan.
Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?
Read Next: KIA EV3 : Bisa Jalan 600 Kilometer, Cocok Untuk Indonesia?