Aston Martin Rilis Varian Murah DB11, Pakai mesin AMG

by  in  Berita & International & Mobil Baru
Aston Martin Rilis Varian Murah DB11, Pakai mesin AMG
0  komentar

AutonetMagz.com – Tidak bisa dipungkiri bahwa produk – produk milik Aston Martin merupakan produk yang eksklusif, hal ini tentu terkait harganya yang memang tak murah. Namun harga tersebut memang diimbangi dengan produk yang baik plus gengsi yang tinggi berkat sudah kondangnya nama dari produk Aston Martin sebagai mobil yang ditunggangi mata – mata super, James Bond.

Nah, jika varian – varian milik Aston Martin DB11 terasa terlalu mahal, maka Aston Martin memutar otaknya dan melahirkan sebuah Aston Martin DB11 yang lebih bersahabat harganya, walau sebenarnya tak murah juga. Varian baru ini diberikan dapur pacu yang memang tak sekuat varian Aston Martin DB11 yang sudah ada. Jika sebelumnya Aston Martin DB11  menggunakan mesin 12 silinder berkonfigurasi V yang memiliki kubikasi hingga 5.200cc plus twin Turbo, maka varian baru ini didiskon 400cc menjadi 4.800 cc dengan hanya 8 silinder berkonfigurasi V. Turbonya? Masih menggunakan twin Turbo kok kawan, mesin ini adalah mesin serupa yang dimiliki oleh pihak Mercedes Benz AMG yang memang sudah bekerja sama dengan pihak Aston Martin sejak 2013 silam.

Andy Palmer, bos dari Aston Martin mengatakan pada Motor1.com bahwa Aston Martin DB11 sendiri adalah mobil tercanggih dan terlengkap yang pernah diproduksi oleh mereka. Oleh karena itu, pihaknya ingin memanfaatkan momen ini untuk memperluas pilihan dari Aston Martin DB11. Mesin baru dari Aston Martin DB11 ini sendiri diklaim masih akan menawarkan peforma yang mumpuni seperti jajaran mobil produksi Aston Martin lainnya. Aston Martin DB11 varian baru ini sendiri menggunakan mesin 4.800cc V8 twin turbo seperti yang kami sebutkan diatas, dan mampu menghasilkan tenaga 503 hp dngan torsi 695 Nm.

Angka raihan tenaga tersebut tentunya cukup jauh berbeda dengan varian berkubikasi 5.200cc V12 twin turbo yang sudah lebih dahulu hadir, yang mampu memproduksi tenaga 600 hp, namun torsinya terpaut sangat sedikit yaitu di angka 700 Nm, alias hanya unggul 4 Nm saja. Tentu paket hemat ala Aston Martin DB11 ini cukup menarik, karena selisih harganya bisa digunakan untuk membeli LMPV untuk taksi online, eh. Selisih harganya sendiri adalah sebesar 235 juta Rupiah lebih murah. Aston Martin DB11 4.8L sendiri dijual 198.995 Dollar Amerika atau sekitar 2,6 miliar Rupiah.

Lalu apa lagi yang berbeda dibandingkan varian V12? Tentu beratnya. Aston Martin DB11 4.8L V8 memiliki bobot body yang lebih ringan. Total bobok dari mobil ini hanya 1.860 kg atau lebih ringan 114 kg dibandingkan sang kakak. Selain bobot, perbedaan lainnya adalah pada air intake, desain knalpot yang berbeda, serta pada ECU yang telah menggunakan perangkat lunak model terbaru dari Aston Martin. Tentu dengan sejumlah tawaran yang menarik, maka selisih 235 juta Rupiah dengan varian diatasnya layak menjadi pertimbangan, tentu bagi orang – orang berduit yang memiliki hobi ngebut, atau setidaknya penggemar James Bond. Bagaimana menurut kalian? Ada yang mau SPK? Sampaikan komentarmu ya.

Read Prev:
Read Next: