All New Audi A6 Dirilis, Pakai Teknologi Mild Hybrid

by  in  Audi & Berita & Merek Mobil
All New Audi A6 Dirilis, Pakai Teknologi Mild Hybrid
0  komentar

AutonetMagz.com – Pasar otomotif Indonesia kembali didatangi oleh salah satu produk premium baru asal Eropa, dan kali ini dari kubu Audi. PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku APM dari Audi di Indonesia hari ini resmi memperkenalkan The All New Audi A6 untuk pasar lokal. Lantas, apa saja yang ditawarkan Audi untuk sedan terbaru mereka ini? Mari kita bahas lebih lanjut.

Kalau bicara pasar global, sebenarnya sosok All New Audi A6 sudah tidak termasuk baru. All New Audi A6 dirilis global di pertengahan tahun 2018 silam,yang artinya berjarak 2 tahun hingga peluncurannya di Indonesia. Tapi wajar saja, karena mobil yang sama juga baru dirilis di China dan Thailand tahun lalu, dan tahun ini segala rencana tentunya tertunda karena pandemi. All New Audi A6 tampil dengan wajah depan yang lebih modern sengan lampu depan yang tegas dan modern dan hexagonal Singleframe grille yang khas Audi. Di sisi samping, Audi A6 terbaru menggunakan velg dengan bentuk yang keren dan 2 opsi ukuran yaitu 18 inci untuk 2.000cc dan 20 inci untuk 3.000cc.

The All-New Audi A6 akan menyuguhkan pengalaman berkendara istimewa yang tak ditawarkan oleh rival di kelasnya. Keunggulan akan nilai-nilai inovatif ditawarkan melalui penggunaan Multi Media Interface (MMI) terbaru dengan berbagai kemudahannya, desain yang sporty tanpa meninggalkan kesan elegan serta keunggulan rekayasa teknologi yang menjadikan mobil ini seakan menawarkan kemewahan kelas bisnis di atas empat roda,” ujar Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT GMM. PIhak GMM sendiri memperkenalkan 2 varian untuk A6 terbaru yaitu All-New Audi A6 2.0 TFSI dan All-New Audi A6 3.0 TFSI quattro. Untuk harga, versi 2.0 dibanderol 1,49 Miliar dan versi 3.0 dibanderol 1,95 Miliar, OTR Jakarta.

Ada beberapa poin menarik dari mobil ini selain desainnya, yaitu di spesifikasi yang diusung. Pertama, All New Audi A6 menggunakan teknologi mild hybrid. Teknologi ini menggunakan belt alternator starter (BAS) yang bekerja bersama-sama baterai lithium-ion berkapasitas 10 Ah. Teknologi ini membuat Audi A6 baru dapat berjalan tanpa mesin yang menyala pada kecepatan antara 55 hingga 160 km/jam. Fitur start-stop juga bisa berfungsi dari kecepatan 22 km/jam. Mesin akan menyala dari kondisi diam, segera begitu mobil di depan The All-New Audi A6 mulai bergerak. Saat melakukan deselerasi, sistem akan mengembalikan kembali energi hingga 12 kW. Menariknya, teknologi mild-hybrid ini dapat menghemat konsumsi bahan bakar hingga 0,7 liter per 100 km.

All New Audi A6 juga menggunakan suspensi five-link di depan dan di belakang yang menggunakan bahan aluminium. Untuk dapur pacu, mesin V6 3.0 liter TFSI pada Audi A6 3.0 TFSI quattro memiliki tenaga puncak hingga 340 hp dan torsi maksimal 500 Nm. Daya tersebut disalurkan ke penggerak empat roda quattro via transmisi otomatis 7-speed S-tronic. Opsi lain, ada mesin 4-silinder segaris 2,0 liter yang mampu menghasilkan tenaga puncak 190 hp dan torsi maksimal 320 Nm. Tenaga yang dihasilkan disalurkan ke roda depan dengan transmisi yang sama. Oiya, PT GMM memasarkan The All-New Audi A6 dengan enam pilihan warna eksterior yang dapat dipilih oleh konsumen, yaitu: Brilliant Black, Ibis White, Typhoon Grey, Floret Silver, Carat Beige, dan Firmament Blue.

Jadi, bagaimana menurut kalian si Audi A6 terbaru? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next: