AutonetMagz.com – Pada acara XSR 155 Motoride minggu lalu, kami mendapat kesempatan untuk melihat 4 karya builder-builder ternama Indonesia yang menggarap Yamaha XSR 155 menjadi sesuatu yang unik dan mewakili semangat custom di Indonesia.
Beberapa detail yang kami dapat dari karya ini adalah:
The Luchador
Custom XSR 155 bergaya Café racer yang diberi nama “The Luchador” karya Donny Ariyanto dari Studio Motor yang benar-benar memukau, karena XSR yang tersisa hanya terlihat bagian frame deltabox dan mesinnya saja, sisanya sudah mendapat sentuhan full custom dengan body yang dibentuk sporty, dengan lampu tunggal di depannya, Detail lain yang membuatnya terlihat eksklusif ada di cat warna emas di bagian tanki motor, fairing depan, dan buntut motor yang menonjolkan kesan painting 3D dan benar-benar menonjolkan aksen desain custom motor tersebut.
Delta Project
Karya custom XSR 155 kedua yang berasala dari Katros Garage malah tampil amat berbeda, jadi lebih futuristic, karena Andi/Atenx merubah XSR 155 menjadi genre Tracker yang diberi nama “Delta Project”. Atenx menggunakan plat yang dibentuk tangan untuk membuat desain kaku namun futuristis dari sang “Delta Project”, dan yang kami saksikan langsung, tekukan plat dan garapannya amatlah rapih, ditambah ban Kumho “Big Block” yang turut menambah kesan “Tracker” dari karya modifikasi ini.
Lemb Inc Tracker
Bengkel kustom Lemb inc, juga turut menggunakan konsep ‘Tracker’ yang lebih fungsional, dengan pemindahan knalpot ke sisi kanan atas, penggunaan ban Kumho, engine guard, dan cover berbahan plat bolong di bagian atas radiator, sukses membuat XSR 155 terlihat lebih berotot dan ready for any track. Plus Lemb Inc mampu mempertahankan bentuk tanki dan siluet fender belakang yang masih khas XSR, sehingga motor terlihat seperti Neo tracker klasik.
Urban Tracker
Modifikasi terakhir berasal dari 32 garage yang secara subyektif penulis paling suka, karena penggunaan 2 lampu bulat di bagian depan yang ditunjang frame pipa, mengingatkan kami akan motor-motor klasik dari Triumph plus warna kuning bercampur silver membuatnya terlihat mencolok, namun tetap elegan. Karya kustom yang disebut “Urban Tracker” ini memang cocok untuk para penggemar minimalis namun fungsional dari sebuah sepeda motor.
Demikin 4 karya kustom para builder Indonesia yang tergabung dalam proyek Yamaha XSR 155 “Yard build”, semoga karya-karya ini dapat menginspirasi para penggemar kustom untuk lebih memajukan dan melahirkan karya-karya orisinil lainnya, sekaligus mengangkat nama Indonesia lebih jauh lagi di kalangan penggemar kustom dunia.
Read Next: Pindad Maung Siap Merakyat Tahun Ini