Yamaha Jatim Meriahkan Otomotive Fair Royal Plaza

by  in  Berita & Merek Motor & Nasional
Yamaha Jatim Meriahkan Otomotive Fair Royal Plaza
0  komentar

AutonetMagz.com – Walaupun pandemi COVID-19 masih belum beranjak dari tanah air, namun perlahan kehidupan masyarakat di Indonesia sudah berangsur kembali ke kondisi lama namun dengan kebiasaan baru. Kalau di dunia otomotif, apalagi di level diler, salah satu aktivitas yang dahulu jamak ditemui namun sempat menghilang adalah pameran di pusat perbelanjaan. Dan Yamaha Jatim kini sudah kembali ikut serta dalam pameran serupa, yaitu di Otomotive Fair Royal Plaza Surabaya.

Yamaha Jatim yang digawangi oleh Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) ambil bagian dalam pameran Otomotive Fair yang dihelat sejak tanggal 5 Oktober lalu hingga 18 Oktober 2020 mendatang. Dalam acara ini, pihak STSJ merangkul seluruh diler Yamaha di Surabaya untuk ikut berpartisipasi. Kegiatan ini menjadi sebuah alternatif bagi calon konsumen yang masih ragu untuk masuk ke dalam diler Yamaha, namun kebetulan sedang berbelanja di Royal Plaza Surabaya. Pihak Yamaha pun menerjunkan tim sales mereka di acara ini supaya bisa memberikan informasi bagi calon konsumen yang tertarik dengan produk Yamaha.

Manager Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha Jatim), William Saputra menyebutkan, “Bagi penggemar otomotif, pameran ini adalah ajang yang tepat untuk mengenalkan fitur dan keunggulan produk motor buatan Yamaha. Dan juga tersedia beragam varian motor yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat”. Nah, dalam kesempatan ini, pihak Yamaha Jatim hadir dengan kekuatan penuh dari line up mereka. Sejumlah motor matic, maxi scooter dan moped Yamaha dipajang di acara ini. Model khusus seperti Yamaha WR155R juga dipajang di pameran ini, ditemani oleh duet Yamaha XSR155 dan Yamaha MT15.

Jajaran maxi scooter Yamaha seperti Yamaha N-Max 155 versi terbaru juga ikut dipajang di acara ini. Pameran semacam ini sebenarnya adalah agenda yang bisa kita temui di mana saja sebelum adanya pandemi. Namun, setelah pandemi COVID-19 muncul, kehadiran pameran semacam ini terbilang langka. Jadi, kalau kalian ingin melihat langsung unit komplit dari Yamaha, dan kebetulan kalian berdomisili di Surabaya dan sekitarnya, maka ini kesempatan kalian. Bagaimana menurut kalian, kawan? Yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: