Wuling Rayakan Enam Tahun Eksistensinya di Indonesia

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
Wuling Rayakan Enam Tahun Eksistensinya di Indonesia
0  komentar

AutonetMagz.com – Tidak terasa, kini sudah genap enam tahun yang lalu Wuling memulai perjalanannya di industri otomotif Indonesia. Sejak tahun 2017, Wuling telah berhasil membukukan angka penjualan sebanyak 112.000 unit serta memperluas jaringan diler hingga 150 outlet di seluruh Indonesia. Selama 6 tahun itu juga, hingga saat ini Wuling telah berhasil mendapatkan 31 penghargaan bergengsi baik itu untuk produknya maupun untuk inovasi yang dihadirkan.

Awal Perjalanan

Wuling mengawali perjalanannya di Indonesia pada bulan Juli 2017, dengan melakukan peresmian pabrik yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat. Kemudian, serangkaian produk pun dihadirkan menyesuaikan dengan kebutuhan konsumen Tanah Air. Mulai dari Wuling Confero, Cortez, Almaz, Formo, hingga yang terakhir Alvez, dan Air EV. Sejak 2022 lalu, Wuling juga untuk pertama kalinya memproduksi kendaraan berpenggerak listrik di Indonesia, Wuling Air EV. Menjadikannya salah satu mobil listrik termurah yang dijual di Indonesia secara resmi.

Masih tentang Wuling Air EV, mobil listrik mungil ini sukses menuai respon yang positif seiring dengan peningkatan tren mobil listrik di dalam negeri. Hal tersebut terlihat dari angka penjualan yang mendekati 10.000 unit dari awal peluncurannya hingga saat ini. Selain itu, Wuling Air EV juga dipercaya untuk berbagai mengemban tugas di kancah internasional. Seperti Official Car Partner dalam KTT G20 2022 dan KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo.

Inovasi yang Dihadirkan

Wuling juga menerapkan inovasi pada fitur di beragam lini produknya. Pada Wuling Cortez, Almaz, dan Air EV, Wuling melengkapinya dengan Wuling Indonesian Command (WIND). Ini adalah fitur perintah suara (voice command) pertama yang dikembangkan dalam bahasa Indonesia, agar lebih mudah untuk digunakan konsumen. Dimana pada pabrikan mobil lainnya, kebanyakan masih dalam bahasa Inggris untuk fitur voice command yang dimilikinya.

Selain itu Wuling juga menghadirkan Wuling Remote Control App yang dapat mengoperasikan kendaraan dari jarak jauh seperti menyalakan AC, membuka kunci, dan memanaskan mesin melalui aplikasi MyWuling+. Selain itu, Wuling juga melengkapi sebagian lini produknya dengan teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS). Sayangnya, Fitur keselamatan aktif ini baru tersedia di lini produk Wuling yang high-end seperti Wuling Almaz RS, Almaz Hybrid, dan Alvez EX.

Bagaimana menurut kalian? adakah dari anda yang memiliki pengalaman mengesankan saat menggunakan Wuling? sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: