Toyota Recall 200 Ribu Unit Prius Karena Berpotensi Terbakar

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Toyota Recall 200 Ribu Unit Prius Karena Berpotensi Terbakar
0  komentar

AutonetMagz.com – Jikalau mobil – mobil dengan internal combustion engine atau mesin konvensional biasanya bermasalah pada bagian pengapian, ataupun pada urusan emisi dan lain – lain, maka akan berbeda ceritanya jikalau kita sudah berbicara perihal mobil bermotor listrik, baik mobil bertenaga listrik penuh maupun mobil hybrid. Beberapa problem yang terjadi di urusan elektronika akan menjadi masalah yang ada di mobil – mobil semacam ini, mulai dari konsleting listrik hingga sengatan arus listrik yang bisa panjang urusannya. Dan salah satu masalah tersebut kini menghantui para pemilik Toyota Prius.

Mengutip dari laman Carscoops, Pihak Toyota baru – baru ini mengumumkan adanya program recall yang melibatkan sebanyak hampir 200 ribu unit Toyota Prius. Nah, Masalah apa yang muncul di mobil hybrid milik Toyota ini? jadi, ada sebuah kabel di bagian mesin Toyota Prius yang berpotenti untuk terlibat kontak dengan cover-nya. Jika kondisi ini terjadi, maka akan menimbulkan arus pendek listrik dan berpotensi untuk menimbulkan cipratan api di mobil Hybrid tersebut. Secara detail, ada 192 ribu unit Toyota Prius lansiran tahun 2016 hingga tahun ini yang dijual di Amerika Serikat yang punya potensi untuk terbakar karena kasus ini. Oleh karenanya, pihak Toyota sendiri menghimbau para pemilik Toyota Prius untuk segera mendatangi bengkel resmi mereka dan melakukan pengecekan kabel – kabel yang dimaksud.

Jikalau ditemukan kabel yang bermasalah seperti yang kami sebutkan di atas, pihak Toyota akan mengganti dengan kabel baru yang sudah diberikan lapisan lebih untuk proteksi. Jikalau tidak, pihak bengkel tetap akan memberikan lapisan tambahan untuk memproteksi dari kejadian yang ditakutkan. Tentunya hal ini nampak simpel namun bisa berakibat fatal bagi mobil – mobil yang berada di kondisi ini. Toyota Prius sendiri merupakan salah satu mobil hybrid yang cukup laris di Amerika Serikat, dengan capaian penjualan mencapai 65.000 unit pada tahun 2017 kemarin dan 99.000 unit di tahun 2016 serta 114.000 unit di tahun sebelumnya. Nah, pihak Toyota sendiri sampai sekarang belum membeberkan ada berapa kejadian yang melibatkan isu yang muncul ini, termasuk apakah ada korban luka ataupun korban jiwa yang terlibat.

Tentunya hal ini menjadi sedikit catatan kurang menyenangkan bagi versi Toyota Prius yang dijual saat ini, apalagi versi pembaharuannya akan segera muncul. Yap, Toyota Prius sendiri akan mendapakan revisi desain pada versi minor change yang akan hadir. Versi revisi desain ini sendiri dikabarkan akan hadir dalam waktu dekat, lebih tepatnya pada akhir tahun 2018 mendatang. Kabarnya, Toyota Prius versi minor change sendiri akan mengambil ide desain dari Toyota Prius versi PHEV yang punya wajah depan yang sedikit lebih cakep. Untuk urusan spesifikasi mesin, pihak Toyota dipercaya tak akan terlalu banyak mengubah mesin dari Toyota Prius. Hanya saja, untuk urusan efisiensi bahan bakar yang menjadi fokus utama dari mobil ini akan direvisi, dimana capaian mesinnya diusahakan lebih efisien di versi minor change ini.

Jadi, bagaimana menurut kalian? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next: