Mobil terlaris di dunia yang telah dijual selama 47 tahun dengan angka penjualan 40 juta unit di 154 negara dan dibuat di 16 lokasi yang berbeda mendapatkan ubahan total mulai dari eksterior, interior dan mesin baru yang menggantikan generasi Toyota Corolla sebelumnya. Toyota Corolla yang diluncurkan di Amerika tentunya memiliki desain eksterior khas Toyota Amerika, seperti halnya Toyota Camry yang memiliki desain berbeda dengan pasar Indonesia. Tidak menutup kemungkinan bahwa mobil ini jika diluncurkan di Indonesia akan memiliki desain eksterior yang mewah dibandingkan sporty.
Eksterior mobil ini tidak segalak tampang Toyota Auris, namun ciri khas desain Toyota terbaru masih terlihat dengan jelas mulai dari lampu depan, bumper dan interior yang mirip sekali dengan Toyota Auris, memang kedua mobil tersebut sebenarnya memiliki basis yang sama kecuali pada buntutnya.
Tampilan Toyota Corolla terbaru mudah sekali untuk ditebak, karena ternyata tidak jauh berbeda dengan Toyota Corolla Furia concept yang sudah mulai diperkenalkan Toyota pada awal tahun 2013 ini. Corolla terbaru memiliki wheelbase yang lebih panjang 100 mm dan panjang secara keseluruhan sebesar 99 mm. Meskipun lebih panjang, mobil ini terlihat lebih ramping karena desain eksteriornya yang simpel dan cantik.
Eksterior belakangnya tidak ada yang begitu spektakuler, kita tidak akan menemukan bentuk rear lamp dengan kombinasi cantik seperti Toyota Corolla Altis generasi pertama yang memberikan efek lampu melingkar seperti gabungan ratusan lampu LED. Kali ini Toyota hanya memberikan satu buah knalpot pada sebelah kanan dan nyaris tidak ada elemen-elemen lain yang membuat mobil ini tampak lebih menarik.
Toyota Corolla di Amerika mendapatkan 4 tipe yaitu tipe L, LE, LE Eco dan tipe S sebagai tipe yang paling tinggi. Untuk tipe S Toyota Corolla mendapatkan head unit dengan layar sentuh berukuran 3,5 inchi dan speedometer dengan pinggiran chrome untuk memberikan kesan sporty. Untuk menambah kesan sporty, Toyota Corolla dibekali dengan velg besar berukuran 17 inchi dengan desain sporty, sedangkan untuk tipe LE hanya 16 inchi dan tipe L 15 inchi.
Toyota Corolla baru dibekali dengan mesin 4 silinder berkapasitas 1.800 cc VVT-i. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 132 Hp dan torsi 171 Nm. Untuk tipe LE ECO, mobil ini diberikan tambahan teknologi Valvematic yang mampu menghemat bahan bakar sekaligus meningkatkan tenaga sebesar 8 Hp dibandingkan dengan mesin standar. Tidak seperti edisi sebelumnya, nampaknya Toyota kali ini belum memberikan varian 2.000 cc dari Toyota Corolla Altis terbaru.
Dibandingkan dengan edisi sebelumnya, kini Toyota memberikan Corolla transmisi automatic baru dengan teknologi CVT dan metode perpindahan gigi dengan paddle shift yang terletak di belakang setir. Padahal sebelumnya Toyota nampak enggan memberikan tranmisi CVT kepada model-model mobil mereka kecuali pada Toyota Camry Hybrid terbaru.
Interior Toyota Corolla memiliki banyak persamaan dengan Toyota Auris, bahkan bisa dibilang 11-12 bedanya. Toyota ingin menciptakan nuansa interior seragam seperti interior BMW yang tidak perlu banyak adaptasi jika berganti dari unit BMW ke BMW lainnya. Mulai dari Toyota 86, Toyota Auris, Toyota RAV4, semuanya memiliki desain seragam seperti Toyota Corolla saat ini yang menganut desain sporty dan serius namun tidak melupakan kemewahan di dalamnya.
Headroom dan legroom Toyota Corolla terbaru mengalami penambahan yang cukup signifikan karena pertambahan wheelbase dan bentuk atap baru yang memiliki lekukan cerdas pada bagian belakang. Untuk penumpang dengan tinggi 180 cm, kepala tidak akan terpentok lantaran atap yang rendah pada bagian belakang. Begitupula kursi belakang tidak dibuat terlalu tegak seperti sedan kebanyakan. Pokoknya urusan akomodasi, Toyota Corolla terbaru adalah juara di kelasnya.
Untuk pasar Asean, Toyota Corolla juga sudah disiapkan oleh Toyota dengan model headlamp, grille, bumper depan dan lampu belakang yang berbeda. Bagaimana menurut bro sekalian? Kalau menurut kami Toyota Corolla versi Amerika lebih menarik š
Read Next: Ini dia All New Toyota Corolla Versi Indonesia