Suzuki Swift Dzire Diungkap Ke Publik, Rilis 16 Mei 2017

by  in  Berita & International & Suzuki
Suzuki Swift Dzire Diungkap Ke Publik, Rilis 16 Mei 2017
0  komentar

AutonetMagz.com – Setelah sebelumnya banyak foto beredar terkait spyshot sedan kecil turunan Suzuki Swift, yaitu Maruti Suzuki Swift Dzire. Maka sekarang, pihak Maruti Suzuki India merilis tanggal resmi peluncuran generasi terbaru dari salah satu tulang punggungnya di India tersebut. Adalah 16 Mei 2017 mendatang, sang small sedan akan di lepas ke publik secara resmi, namun jika anda orang Indonesia yang bermukim di India dan kebetulan membaca berita ini, serta tertarik meminangnya, anda sudah bisa memesannya dengan mahar INR 5000 atau setara 1 juta rupiah lebih sedikit sebagai tanda jadinya.

Kembali ke mobil ini, sebenarnya mobil ini sudah tak ada yang dirahasiakan lagi, toh spekulasi terkait desain baik interior maupun eksterior sudah banyak beredar, termasuk terkait mesin yang digendongnya nanti. Maruti Suzuki Swift Dzire menawarkan beberapa kelebihan antara lain lampu depan yang sudah LED, antena kekinian model shark fin, interior dual tonehead unit dengan layar lumayan lebar, AC digital dengan climate control, kisi AC belakang, dan setir dengan kulit berdesain flat bottom, sayang panel kayunya justru terlihat kurang pas.

Kesemua fitur dan kelengkapan itu telah kami bocorkan dengan lebih spesifik pada artikel kami sebelumnya, dan kini ada beberapa fakta baru yang kami angkat dalam artikel ini selain jadwal resmi peluncurannya. Pertama, akan ada 4 trim yang disediakan pada Maruti Suzuki Swift Dzire tahun 2017. Keempat trim tersebut adalah LXi/LDi, VXi/VDi, ZXi/ZDi and ZXi+/ZDi+. Sedangkan untuk urusan mesin, akan ada 2 jenis mesin, yaitu mesin seri K12B berkubikasi 1.200 cc bensin, dan juga mesin diesel 1.300 cc DDiS yang semuanya memiliki varian transmisi matik AMT.

Maruti Suzuki sendiri pada 24 April 2017 lalu telah membuka ke publik sosok asli dari Maruti Suzuki Swift Dzire terbaru di Delhi. Dan mengutip sahabat kami, Indianautosblog.com, beberapa bagian dari mobil ini telah terdokumentasi dengan baik. Fakta lain yang juga muncul adalah tentang bobot dari sang small sedan. Jika sebelumnya beredar info bahwa versi Suzuki Swift Sport terbaru nantinya akan jauh lebih ringan, begitu pula dengan Maruti Suzuki Swift Dzire. Maruti Suzuki Swift Dzire versi diesel lebih ringan 105 kg dari pendahulunya, sedang versi mesin bensin lebih ringan 85 kg dari versi lawas.

Tentu kabar baik terkait bobotnya yang menyusut ini tak bisa dilepaskan dari penggunaan paltform baru Suzuki, yaitu HEARTECT. Platform  HEARTECT digunakan pertama oleh Maruti Suzuki Baleno Hatchback, yang mana dibuat dari Ultra-high tensile dan high tensile steel pada konstruksinya. Sehingga menurut klaim Maruti, tak hanya ringan, konstruksinya juga memenuhi standar keamanan terhadap tumbukan.

Dengan semakin dekatnya Maruti Suzuki Swift Dzire ke pasar, maka makin dekat pula Maruti Suzuki Swift terbaru untuk menyusul diluncurkan. Di tanah air sendiri, belum ada kabar terkait kemunculan Suzuki Swift generasi terbaru, bisa jadi tahun depan baru menyapa tanah air kita. Namun, Maruti Suzuki Swift Dzire sepertinya tak akan menggugah PT SIS untuk mengimpornya, selain pajak yang tidak murah, proporsi bodinya telah menjadi perdebatan yang berkepanjangan sejak generasi pendahulunya, mobil ini kurang sedap dipandang. Kalau menurut kalian bagaimana? Komen di bawah ya.

Photos : Indianautosblog

Read Prev:
Read Next: