Suzuki Berminat Terjun di Pasar LSUV 7 Penumpang

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
Suzuki Berminat Terjun di Pasar LSUV 7 Penumpang
0  komentar

AutonetMagz.com – Seperti yang kita ketahui bersama, pasar LMPV masih menjadi primadona di pasar otomotif Indonesia, diikuti oleh segmen LCGC dan juga LSUV. Nah, kehadiran pasar LSUV yang dahulu hanya sebagai ‘pelengkap’ saja kini sudah mulai beralih menjadi pasar alternatif dari LMPV. Bagaimana tidak, keunggulan yang biasanya ada di segmen LMPV kini sudah mulai bisa kita temui di pasar LSUV. Dan hal ini menarik minat Suzuki untuk ikut terjun di segmen ini.

Mengutip dari laman otomotif Kompas, pihak Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang diwakili oleh Direktur Pemasaran mereka yaitu Donny Saputra menyebutkan bahwa pihaknya sedang memproses ide mengenai LSUV berpenumpang 7 orang. Pihaknya menilai bahwa potensi dari market di segmen LSUV sangat menarik dan saat ini pemainnya masih minim. Sejauh ini, di segmen ini hanya ada duet LSUV Astra yaitu Daihatsu Terios dan Toyota Rush, lalu Honda BR-V dan juga yang terbaru adalah DFSK Glory 560. Nah, pihak SIS pun menaruh harapan untuk bisa berkecimpung di segmen LSUV di tanah air.

Donny menyebutkan bahwa segmen LSUV di Indonesia menarik karena menghadirkan opsi 7 seater. Menurutnya, seluruh segmen yang berhasil menghadirkan produk 7 seater, mulai dari LCGC, LMPV hingga LSUV, dan hal inilah yang disenangi oleh publik tanah air. FYI, sejatinya bukan Suzuki saja yang berminat untuk terjun di segmen LSUV, sang rival yaitu Mitsubishi juga kabarnya sedang mempersiapkan versi SUV dari MPV sejuta umat versi mereka, Mitsubishi Xpander. Nah, bisa jadi dengan masuknya kedua pabrikan Jepang ini, segmen LSUV yang dahulu hanya menjadi bayang – bayang dari LMPV akan naik dengan pesat.

Kembali ke Suzuki, jika kalian ingat, kami juga sempat memberikan bocoran akan plan mobil baru Suzuki dengan segmen 7 seater. Pertama, dari bocoran dokumen pihak SIS yang merencanakan sebuah SUV berbasis Suzuki Ertiga di penghujung 2019, dan yang kedua dari India, dimana pihak Maruti Suzuki berminat untuk kembali menghadirkan SUV dengan kapabilitas angkut 7 orang. Nah, entah mobil manakah yang akan hadir terlebih dahulu, namun untuk pasar Indonesia, peluang dari opsi pertama jauh lebih besar. Mengapa? Karena Suzuki Ertiga diproduksi lokal di Indonesia, dan basis SUV baru tersebut kabarnya adalah Suzuki Ertiga.

Jadi, kita tunggu saja bagaimana nantinya Suzuki bakal mengeksekusi minat mereka ini. Apakah akan terealisasi, atau hanya tersimpan di gudang sebagai rencana saja. Kalau menurut kalian bagaimana?

Read Prev:
Read Next: