Subaru meluncurkan sebuah iklan kreatif melalui Youtube mengenai fitur terbaru mereka yang digunakan pada Subaru XV. Subaru menamakan fitur tersebut dengan nama AF Self-Cleaning Technology yang merupakan fitur opsional yang dibanderol dengan harga 1.412 Euros tidak termasuk pajak.
Teknologi AF Self Cleaning ini membuat mobil bisa membersihkan dirinya sendiri tanpa harus menggunakan tenaga manusia dan air. Cukup menekan tombol pada remote dan nanogenerators akan mengubah teknologi elektrik yang mampu menumpaskan kotoran pada bodi mobil ini.
Dengan teknologi ini kotoran-kotoran seperti debu, pasir dan bakteri akan menghilang dengan sendirinya secara otomatis. Cukup menarik untuk anda yang tidak mau repot untuk membersihkan mobil setelah berkendara.
Lucunya teknologi ini akan dipasarkan Subaru mulai tanggal 1 April 2013. Dan anda tahu kan tanggal 1 April itu adalah April Mop? Kemungkinan besar fitur teknologi AF Self Cleaning ini adalah lelucon April Mop yang dikeluarkan oleh Subaru. Bisa saja… Hehehe….