Sayounara Nissan Cube : Discontinue Per Desember 2019

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Sayounara Nissan Cube : Discontinue Per Desember 2019
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa diantara kalian yang mengenal sosok Nissan Cube? Mobil ini memang tidak pernah dijual resmi di Indonesia, oleh karenanya tak mengejutkan masih banyak yang asing dengan sosok ini. Namun, bentuknya yang sangat menerjemahkan namanya membuat mobil ini akan cukup mudah diingat bagi mereka yang sudah pernah melihatnya. Sayang sekali, mobil unik semacam ini selalu memiliki umur yang singkat, bukan secara durasi tapi terkait eksistensinya.

Nissan Cube Z10

Mengutip informasi via BestCarWeb, Nissan Cube akan disuntik mati tahun ini, lebih tepatnya pada bulan Desember 2019 mendatang. Produksi dari mobil ini akan dihentikan di bulan tersebut, tanpa ada informasi yang jelas mengenai masa depannya. Nah, sedikit flashback dan menambah wawasan, Nissan Cube sejatinya sudah diperkenalkan di Jepang sejak tahun 1998 silam. Generasi pertamanya menggunakan kode body Z10 dan platform dari Nissan Micra alias Nissan March. Generasi pertama ini menggunakan mesin 1.400cc n/a dan transmisi CVT. Seri Z10 berakhir di 2002 dan digantikan langsung oleh Nissan Cube berkode Z11.

Nissan Cube Z11

Nah, di generasi Z11 inilah Nissan Cube akhirnya mendapatkan perhatian dari dunia. Bentuknya yang literally ‘kubus’ membuat orang – orang yang nyentrik meminangnya. Nissan Cube Z11 menggunakan mesin 1.500cc HR-Series dengan opsi sistem gerak e4WD yang menggunakan motor listrik di roda belakang. Nissan Cube generasi kedua ini juga sempat di-rebadge Mitsuoka menjadi Mitsuoka M-Box dan untuk pasar Malaysia menjadi Mitsuoka MPV. Sukses di generasi kedua, Nissan Cube masuk ke generasi ketiga berkode Z12 di 2008 dengan mempertahankan ciri khasnya. Kali ini, Nissan Cube merambah ke pasar Eropa, Amerika, dan Korea Selatan.

Nissan Cube Z12

Platform yang digunakan adalah platform Nissan-Renault B0 yang juga digunakan oleh Nissan Juke dan Nissan Livina. Sayangnya, disinilah petaka bermulai. Usia Nissan Cube di luar pasar Jepang ternyata tidak terlalu lama. Mobil ini discotinue di Inggris pada 2011, diikuti oleh seluruh eropa. Sedangkan di Amerika, Nissan Cube disuntik mati pada 2014 dan menjadikan mobil ini berstatus JDM (lagi). Alasannya? Jelas karena penjualannya minim. Kenapa bisa? Karena Nissan Cube gagal bersaing dengan rival lain yang lebih terjangkau. Memang, mobil ini unik dan menarik, tapi harganya lebih mahal dari mobil di segmen yang sama.

Apalagi, kini persaingan global di industri otomotif sangat ketat, dan menuntut pabrikan untuk bisa memproduksi model yang mampu menjadi volume maker. Sedangkan model yang penjualannya kecil malah dianggap menjadi beban tersendiri. Hal ini yang membuat pihak Nissan dengan berat hati harus menghentikan produksi dari Nissan Cube. Kami sendiri berharap suatu hari nanti akan ada suksesor dari mobil unik yang sempat mejeng di video klip Blackpink ini. Kalau menurut kalian bagaimana?

Read Prev:
Read Next: