Renault Triber : Renault Kwid Versi MPV Yang Bakal Rilis Bulan Juli

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Renault Triber : Renault Kwid Versi MPV Yang Bakal Rilis Bulan Juli
0  komentar

AutonetMagz.com – Kemarin kami sudah mengabarkan bahwa nama resmi dari Renault RBC bakal diumumkan oleh pihak Renault India. Nah, kini kita semua sudah tahu bahwa nama resmi telah dipilih, dan bukan Renault Kiwak ataupun Renault Kiger bahkan Renault Helios, namun pihak Renault India lebih memilih nama Renault Triber untuk menjadi nama resmi dari calon jagoan terbaru mereka ini. Pasca diumumkan nama resminya, beberapa informasi terkait mobil ini juga mulai mengikuti.

Salah satu informasi yang terkuak pasca pihak Renault memperkenalkan nama resmi dari mobi ini adalah jadwal peluncuran mobil ini. Sebagai produk yang dikembangkan di India, jelas pasar India-lah yang akan mendapatkan produk ini pertama kalinya. Pun begitu dengan lokasi world premiere mobil ini yang juga diduga kuat berada di India. Nah, Renault Triber sendiri bakal diperkenalkan dan mulai dijual di Negeri Bollywood tersebut pada bulan Juli 2019 mendatang. Artinya, masih ada 3 bulan menuju peluncuran resmi mobil ini, yang mana nantinya biasanya bakal dihiasi dengan spyshot – spyshot dari mobil ini di jalanan India.

Nah, selain jadwal peluncurannya, informasi lain yang terkuat dari Renault Triber sendiri adalah status MPV ini kala dihubungkan dengan Renault Kwid. Pihak Renault menyebutkan bahwa hubungan antara Renault Triber dan Renault Kwid bakal berbeda dengan bentuk hubungan antara Datsun Go dan Datsun Go+. Jika Datsun Go+ hanyalah varian Datsun Go yang diberikan ‘extension‘, maka Renault Triber berbeda. Perbedaanya disebutkan pihak Renault karena basis produksi yang digunakan Renault Triber menggunakan basis dari platform CMF-A+ sedangkan Renault Kwid menggunakan basis dari platform CMF-A.

Walaupun diklaim menggunakan platform yang seidkit berbeda, namun Renault Triber dipastikan tidak akan memiliki panjang keseluruhan di atas 4.000mm. Fakta ini cukup menarik, karena saudara jauhnya yaitu Datsun Go+ juga memiliki kondisi yang serupa. Panjang total dari Datsun Go+ hanya 3.995 mm saja, bandingkan dengan panjang total dari Toyota Calya ataupun Daihatsu Sigra yang mencapai 4.070 mm. Memang, jika dihitung secara eksak, selisih 75mm cukup kecil, namun jika Renault Triber memiliki panjang dibawah 4.000mm, maka pajak yang dikenakan pada MPV mungil ini juga bisa ditekan dengan maksimal.

Sayangnya, jika Renault Triber diperkenalkan bulan Juli, nampaknya peluang mobil ini untukmejeng di hall 5 GIIAS 2019 ICE BSD masih 50:50. Jadi, bagaimana menurut kalian? Yuk sampaikan pendapat kalian terkait mobil ini.

Read Prev:
Read Next: