Renault Kwid Facelift Rilis Bulan Depan di India!

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Renault Kwid Facelift Rilis Bulan Depan di India!
0  komentar

AutonetMagz.com – Kehadiran Renault Kwid EV atau yang dikenal dengan Renault City K-ZE di pasar China nampaknya menjadi langkah awal pabrikan asal Perancis ini untuk melakukan update pada produk yang menjadi basisnya, yaitu Renault Kwid. Versi facelift dari mobil ini sebenarnya sudah beberapa kali tertangkap kamera, dan kabarnya bakal segera mengaspal di pasar India.

Renault City K-ZE (Ilustrasi)

Mengutip informasi via AutoCarIndia, Pihak Renault India dikabarkan telah siap untuk memperkenalkan sosok Renault Kwid Facelift di India bulan September mendatang. Nah, seperti dugaan yang beredar selama ini, nampaknya Renault Kwid terbaru bakal menggunakan wajah ala Renault City K-ZE di China. Artinya, Renault Kwid terbaru bakal mendapatkan wajah baru yang berubah secara masif. Termasuk penggunaan grille dan bumper model baru, serta ikut – ikutan tren lampu bertingkat seperti Nissan dan Mitsubishi yang kebetulan satu aliansi dengan mereka.

Renault City K-ZE (Ilustrasi)

Selain itu, kabarnya Renault Kwid Facelift juga akan menggunakan lampu belakang milik Renault City K-ZE yang notabene sudah LED, cakep. Ubahan – ubahan ini jelas memberikan kesan yang lebih modern pada sosok Renault Kwid. Untuk interior sendiri, nampaknya Renault Kwid terbaru juga akan berkiblat pada saudaranya yang bertenaga listrik tersebut, kecuali pada bentuk tuas persnelingnya tentunya. Untuk sektor mesin, sejauh ini informasi yang beredar tidak akan ada perubahan. Renault Kwid masih akan menggunakan mesin 800cc dan 1.000cc yang sudah ditawarkan sebelumnya.

Renault City K-ZE (Ilustrasi)

mesin tersebut kabarnya juga masih berstandar emisi BS-IV yang setara Euro4. Sedangkan versi BS-VI yang setara Euro6 dari mesin ini akan diperkenalkan mendekati tenggat waktu di tahun 2020 mendatang. Untuk transmisi, Renault Kwid masih akan mengandalkan transmisi manual dan AMT dengan jumlah percepatan yang sama, yaitu 5 percepatan. Dengan keseriusan Renault pada sang kakak yaitu Renault Triber, kita bisa cukup berharap banyak pada sosok Renault Kwid terbaru. Semoga beberapa ubahan seperti penambahan jumlah airbags bisa dihadirkan di mobil mungil ini.

Bagaimana kalau menurut kalian? Oiya, semoga bautnya jadi genap ya. Yuk, sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next: