AutonetMagz.com – Setelah membuka cabang baru di daerah Bogor beberapa waktu lalu, pihak Piaggio Indonesia kembali menyapa para calon konsumen dan pecintanya dengan mengadakan sebuah pameran di kawasan Expo Kota Kasablanka. Pameran ini sendiri mengusung tema yang sama seperti konsep dealer mereka yaitu konsep Motoplex yang mengusung banyak merk dan produk.
Nah, kali ini Piaggio Indonesia sendiri membawa beberapa merk motor yang dinaunginya, antara lain adalah Piaggio sendiri, lalu Vespa, Aprilia, dan juga Moto Guzzi. Pameran ini sendiri sudah berlangsung sejak hari Selaasa, 20 Februari 2018 silam hingga hari minggu, 25 Februari 2018 mendatang. Nah, selain memamerkan produk – produk yang dibawa, pihak Piaggio Indonesia juga memberikan beberapa penawaran khusus bagi para calon konsumennya di dalam pameran ini.Pihak Piaggio Indonesia menawarkan promo berupa bunga 0% hingga dua tahun untuk beberapa motor yang dibawanya.
Setiap pabrikan yang dibawa oleh Piaggio Indonesia di pameran ini juga bisa merasakan promo ini, kecuali Aprilia. Untuk merk Piaggio sendiri, ada Piaggio MP3 500 LT Business, skuter premium yang dilepas dengan harga 280 juta OTR Jakarta ini mendapatkan promo yang kami sebutkan diatas. Sedangkan untuk merk Vespa, ada varian Vespa GTS 300 yang dilepas dengan harga 109 juta Rupiah OTR Jakarta yang bisa menikmati promo tersebut. Nah, untuk Moto Guzzi sendiri ada beberapa produk yang bisa menikmati promo ini, pertama adalah Moto Guzzi V7 Racer yang dilepas dengan banderol 480 juta Rupiah, lalu Moto Guzzi V9 Roamer yang dilepas dengan harga 570 juta Rupiah, dan juga Moto Guzzi V9 Bobber yang dilepas dengan harga 595 juta Rupiah.
Sudah semua? Belum, karena masih ada dua varian dari Moto Guzzi lainnya yang juga diberikan promo oleh Piaggio Indonesia, yaitu Moto Guzzi Audace yang berharga 765 juta Rupiah, dan varian paling mahal yaitu Moto Guzzi California Touring SE yang dibanderol dengan harga 812 juta Rupiah. Nah, jika kalian ingin melihat – lihat, kalian juga bisa berpeluang mendapatkan voucher belanja senilai 150 ribu rupiah jika kalian mengikuti kontes media sosial yang diadakan oleh pihak Piaggio Indonesia. Piaggio Indonesia juga membuka peluang bagi para calon konsumen untuk mencoba langsung seluruh lini produknya.
Jadi, bagi kalian yang tertarik pada produk – produk dari Piaggio Indonesia, baik Piaggio, Vespa, Aprilia, maupun Moto Guzzi dan berdomisili di daerah Jakarta, maka kalian bisa manfaatkan pameran kali ini. Nah, bagaimana menurut kalian?
Read Next: Mercedes-AMG C43 Kini Ada Versi CKD Thailand, Lebih Murah!