AutonetMagz.com – Kalau kita bicara perihal Nissan di Indonesia, mungkin beberapa dari kalian akan satu suara mengatakan bahwa kini Nissan agaknya kurang cepat dalam hal menambah variasi produk terbarunya untuk pasar Indonesia. Lihat saja Nissan Grand Livina yang sudah menua, Nissan March yang juga sama, pun begitu dengan Nissan Juke. Nah, namun kali ini kabar yang sampai ke kami justru menunjukkan gejala yang positif.
Dari seorang sumber yang bisa dipastikan keabsahan informasinya ini kami memperoleh bisikan bahwa Nissan Motor Indonesia (NMI) punya sedikit kejutan untuk konsumen setianya di tanah air. Mereka akan membawa dua produk terbaru mereka yaitu Nissan Serena terbaru dan yang cukup mengejutkan adalah Nissan Terra, sebuah SUV yang masih satu basis dengan Nissan NP300 Navara. Kabar ini sendiri memantik asa yang baik bagi NMI yang selama ini memang seolah stagnan dengan produk – produk yang sudah mereka jual. Kehadiran dari Nissan Serena terbaru sendiri menjadi jawaban atas tantangan dari Toyota melalui Toyota Voxy yang sukses terjual dengan angka yang baik.
Nah, sedangkan untuk Nissan Terra, nampaknya pihak NMI melihat bahwa pangsa pasar SUV Ladder Frame memang menggiurkan. Terbukti dengan keberanian dari Isuzu dan Chevrolet untuk masuk di pasar ini dan menantang duo penguasa Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. Nissan Terra sendiri sebenarnya pernah kami bahas sebelumnya, dimana mobil ini sudah menampakkan wujudnya di China, dan kabarnya akan secara resmi diperkenalkan pada Beijing Auto Show 2018 mendatang. Selain China, pihak Nissan juga akan memproduksi Nissan Terra di Thailand, negara yang juga memproduksi Nissan Navara NP300 yang juga menjadi pengekspor unit double cabin tersebut ke Indonesia.
Praktis, dengan diproduksinya Nissan Terra di Thailand, maka pihak NMI akan mudah menghadirkan Nissan Terra di Indonesia. Sang sumber sendiri belum mau mengatakan kapan tepatnya Nissan Terra dan Nissan Serena terbaru akan hadir di tanah air, namun sumber mengatakan bahwa hal tersebut akan direalisasi di tahun 2018 ini, menarik. Selain kedua mobil tersebut, sebenarnya NMI juga punya peluang untuk menyegarkan segmen crossover atau small SUV dengan membawa masuk Nissan Kicks. Peluang tersebut semakin besar karena Nissan Kicks kabarnya akan diproduksi di Malaysia, yang jelas akan membuat biaya impor dari Nissan Kicks ke Indonesia akan cukup terpangkas.
Nah, nampaknya dengan kabar ini, jelas pihak NMI ingin kembali menunjukkan bahwa kiprah mereka di Indonesia belum berakhir, dan tak bisa dipandang sebelah mata. Menarik tentunya menantikan kehadiran dari kedua produk baru mereka ini. Yuk kita tunggu saja, kalau menurut kalian bagaimana kawan? Yuk sampaikan pendapat kalian.
Read Next: Mobil 4x4 Terlalu Biasa? Silahkan Pilih Sbarro 4x4+2!