New BMW M5 Competition : Buat Eksekutif Yang Doyan Ngebut!

by  in  Berita & BMW & BMW
New BMW M5 Competition : Buat Eksekutif Yang Doyan Ngebut!
0  komentar

AutonetMagz.com – Walaupun Indonesia masih belum sepenuhnya keluar dari dampak pandemi, namun bukan berarti pabrikan otomotif diam – diam saja dan pasrah dengan keadaan. Sejumlah pabrikan masih aktif memperkenalkan produk mereka, termasuk BMW Indonesia. Malahan, produk yang kali ini diboyong oleh BMW Indonesia bukanlah produk sembarangan. Mereka baru saja memperkenalkan The New BMW M5 Competition, sebuah sedan eksekutif premium yang cocok untuk pebisnis muda yang doyan ngebut dan ngepot. Yuk kita bahas lebih lanjut.

625 hp, 750 Nm, Max Speed 250 km/jam

Sebelum membahas mobil ini, patut kalian ketahui bahwa The New BMW M5 Competition hadir di Indonesia dengan jumlah yang sangat terbatas. Pihak BMW Group Indonesia sendiri memperkenalkan sedan buas ini dalam sebuah acara virtual yang dihelat akhir pekan lalu. Jodie O’tania, Director of Communications BMW Indonesia, dalam pidato selama streaming di acara virtual launch ini mengatakan, “Hari ini menjadi semakin istimewa, karena satu lagi model legendaris dari BMW M GmbH akan diperkenalkan. Tidak hanya untuk memperkuat brand image kami sebagai penyedia kendaraan performa tinggi terbaik di Indonesia, tapi juga meneruskan sejarah 36 tahun BMW M5 sebagai sedan bisnis mewah empat-pintu performa tinggi yang selalu menjadi tolak ukur di segmennya”. Oiya, mobil ini dipasarkan di Indonesia mulai 17 September silam dengan harga 4,789 Milyar Rupiah, off the road.

“THE NEW M5 diperkenalkan dalam varian tertinggi di Indonesia, yaitu BMW M5 Competition. Dengan mesin V8 yang mengeluarkan tenaga hingga 625hp dan torsi hingga 750Nm, suspensi dari BMW M8 Gran Coupé, penyegaran pada desain yang terintegrasi dengan teknologi driving assistance terbaru, hingga sistem operasi iDrive 7.0 yang semakin intuitif, dan menawarkan konektivitas yang seamless dengan wireless Apple CarPlay. Kami yakin sports car mewah ini akan terus mempertahankan posisi BMW M sebagai pemimpin di segmen kendaraan mewah performa tinggi di Indonesia“, ungkap Jodie. Yap, mesin yang digunakan sedan ini memang tergolong buas. Dengan tenaga 625 hp pada 6.000 rpm, New BMW M5 Competition mampu berakselerasi dari kondisi diam hingga 100 km/jam hanya dalam 3,4 detik saja. Thanks to torsinya yang mencapai 750 Nm pada putaran meisn 1.800 rpm dan flat hingga 5.860 rpm.

TRACK Mode Untuk Kalian Yang Ugal

Selain itu, New BMW M5 Competition memiliki batas kecepatan maksimal di angka 250 km/jam. Untuk mengimbangi mesin yang buas, BMW menanamkan transmisi BMW M Steptronic 8 percepatan yang akan menyalurkan tenaga ke 4 rodanya. Nah, kalau kalian sesekali ingin ngepot, BMW memberikan solusi menarique di mobil ini. New BMW M5 Competition hadir dengan mode TRACK yang akan menonaktifkan seluruh fungsi kenyamanan dan keselamatan aktif di mobil, sehingga New BMW M5 Competition bisa dikendarai layaknya di dalam trek balap. Selain itu, BMW juga menanamkan BMW M Carbon Ceramic Brake dengan kaliper warna emas yang khas di keempat rodanya. Kaliper 6 piston di 2 roda depan, dan 1 piston floating di kedua roda belakang. Secara desain, New BMW M5 Competition hadir dengan styling serba hitam, mulai dari grille, cover spion, hingga spoiler belakang dilabur high gloss black.

Dengan seluruh kelengkapan yang ditawarkan oleh New BMW M5 Competition, apa pendapat kalian?

Read Prev:
Read Next: