New Baleno Hatchback Indonesia, Klub Baru Yang Ikut Meriahkan Kemerdekaan RI ke-73

by  in  Klub dan Komunitas & Suzuki
New Baleno Hatchback Indonesia, Klub Baru Yang Ikut Meriahkan Kemerdekaan RI ke-73
0  komentar

Jakarta, AutonetMagz – Saat ini di Indonesia, mobil jenis apapun dari mobil klasik sampai mobil yang baru keluar pun ada komunitasnya. Hal tersebut tentunya banyak sisi positifnya, dimana menjadi tempat untuk berkumpul dan bertukar informasi dari A sampai Z mengenai kendaraannya masing-masing.
Tak terkecuali bagi Suzuki Baleno Hatchback yang usia mobilnya baru satu tahun di Indonesia, namun telah mempunyai komunitas bernama NEWBI atau singkatan dari New Baleno Hatchback Indonesia yang anggotanya kini sudah tersebar di berbagai kota besar di Indonesia.

Baca juga : GIIAS 2017 Menjadi Tempat Diluncurkannya Suzuki Baleno Hatchback

Dan pada tanggal 17 Agustus kemarin, Newbi turut meramaikan perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 dengan menggelar Touring Kemerdekaan dengan tujuan kota Semarang yang di ikuti oleh 13 mobil Baleno Hatchback dengan total 38 orang yang berasal dari member Newbi di Jabodetabek, Bandung, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Tujuan utama touring ini adalah sebagai perayaan kemerdekaan RI ke-73 disamping merupakan agenda rutin NEWBI untuk dapat terus aktif dan menjalin silaturahmi antar anggota. Touring Semarang ini juga sebagai bukti ketangguhan Suzuki New Baleno Hatchback dalam melewati jalur antar kota dengan kondisi jalan yang bervariasi,” ucap M.Salman, Ketua Umum NEWBI.

Kegiatan touring dimulai dengan berkumpul di rest area KM 102 tol Cipali pada pukul 6 pagi dengan melakukan briefing singkat, pemasangan atribut touring dan melakukan do’a bersama sebelum melakukan perjalanan konvoi menuju Semarang. Demi keamanan dan kenyamanan para peserta maupun pengguna jalan lain, konvoi dilakukan dengan teratur, menjalankan mobil dengan kecepatan konstan serta selalu menghargai para pengguna jalan lain.

Setelah melakukan perjalanan selama 12 jam karena diselingi dengan beberapa pemberhentian untuk melakukan istirahat, sholat Jumat, makan siang dan pengisian BBM, akhirnya semua peserta sampai di kota Semarang pada pukul 8 malam setelah melewati jalur tol Cikampek – Cikopo – Palimanan – Kanci – Pejagan dengan dilanjut menyusuri jalur pantai utara, sama seperti yang pernah kru AutonetMagz lakukan saat touring ke Cirebon, Semarang, lanjut Yogyakarta beberapa bulan lalu.

Lihat juga : AutonetMagz Melibas Pantura Mencari Kuliner

Touring komunitas New Baleno Hatchback Indonesia ini dilakukan dari tanggal 17 hingga 19 Agustus dengan kegiatan di hari kedua yaitu mengunjungi berbagai lokasi wisata seperti Lawang Sewu, Kota Lama dan tidak lupa juga mencicipi kuliner Semarang seperti warung soto Pak Man dan lain-lain. Setelah kegiatan tersebut, tibalah di acara puncak dalam Touring Kemerdekaan New Baleno Hatchback Indonesia ini, yaitu peserta melakukan penghormatan kepada bendera merah putih sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya dan membuat konfigurasi 73 tahun Kemerdekaan Indonesia di halaman parkir klenteng Sam Poo Kong yang menarik perhatian para pengunjung tempat tersebut.

Malam harinya, acara yang tak kalah penting juga dilakukan, yaitu ramah tamah sesama anggota komunitas sambil menikmati santap malam. Tak hanya bapak-bapak anggota komunitas, namun para istri anggota Newbi yang ikut juga memeriahkan acara dengan berbagai games menarik. Keesokan harinya para peserta touring menikmati acara bebas yang mereka isi dengan keliling Semarang sambil mencari oleh-oleh yang dilanjutkan oleh penutupan kegiatan touring Kemerdekaan ini pada sore harinya dengan penyematan pin touring serta foto bersama sebelum kembali melakukan perjalanan pulang ke tempatnya masing-masing.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung hingga pelaksanaan touring kemerdekaan ini bisa berjalan dengan baik, aman, dan nyaman. Kedepannya, NEWBI akan terus mengadakan aktivitas yang menarik, dan bermanfaat bagi masyarakat, khususnya pengguna Suzuki New Baleno Hatchback,” ucap Gege Ketua Panitia touring. Tidak lupa Gege juga mengajak para pemilik dan pengguna Suzuki New Baleno Hatchback di seluruh Indonesia untuk bergabung dan berbagi kebahagiaan dalam keluarga besar Newbi.

Jika anda pengguna Suzuki Baleno Hatchback dan ingin bergabung bersama Newbi, dapat melihat keterangan dan persyaratannya di Facebook “New Baleno Hatchback Indonesia (NEWBI)”, Instagram @newbi_id maupun website balenohatchback.com.

Dan apabila komunitas mobil atau motor anda ingin di muat oleh AutonetMagz, kirimkan tulisan beserta fotonya ke : [email protected]

Read Prev:
Read Next: